Mengutip dari political-strategist.com, Stanley Greenberg adalah seorang ahli strategi politik, peneliti, penilis, dan juga pengumpul pendapat. Seluruh dunia telah mengenalnya sebagai konsultan yang memberikan panduan ilmiah dan berbasis penelitian. Ia telah membantu ratusan politisi, partai politik, perusahaan, dan organisasi akar rumput untuk mewujudkan tujuan mereka.
Penelitian Greenberg yang mendalam dan ekstensif kerap kali mengungkapkan kebenaran yang andal yang berhasil membantu politisi maupun korporat. Tak hanya itu, Greenberg pun memiliki klien yang terdiri dari pemimpin-pemimpin dunia.
Dari sini lah muncul nama Jokowi dan para pemimpin dunia lainnya, seperti mantan Presiden Amerika Serikat Bill Clinton, mantan Presiden Afrika Selatan Nelson Mandela, Wakil Presiden Amerika Serikat Al Gore, mantan Perdana Menteri Inggris Tony Blair, senator Amerika Serikat John Kerry, Mantan Kanselir Jerman Gerhard Shroder, dan juga tercantum nama Presiden Jokowi.
Selain para pemimpin dunia, nama Greenberg juga dikenal sebagai ahli strategi politik dari beberapa perusahaan besar di dunia. Anatra lain, Microsoft, BP, Boeing, Sun Microsystems, Comverse, Monsanto dan United HealthCare.