Pengerukan Sungai Ciliwung, Jumat ( 10/11/2023)/IDN Times Dini Suciatiningrum
Dalam menghadapi bencana banjir saat musim hujan, Pramono melakukan antisipasi dengan melakukan pengerukan di 1.803 titik sungai dan waduk. Volumenya mencapai 721.243 meter kubik untuk meningkatkan daya tampung air.
Kemudian, menyiapkan 560 pompa stasioner di 191 lokasi dan 627 pompa mobile di lima wilayah administrasi, didukung 258 ekskavator, 449 dump truck, dan sarana lainnya.
Selanjutnya, menyiapkan tujuh rumah pompa dan pintu air untuk mengantisipasi banjir rob dan secara bertahap, menerapkan nature-based solution dalam pembangunan waduk, situ, dan embung di Jakarta.
Pramono mengatakan, pihaknya juga akan melakukan penebangan pohon tua serta penopingan sebanyak 62.161 pohon yang berisiko tumbang. Kemudian menyiapkan Pasukan Pelangi yang terdiri dari unsur lintas dinas untuk pemantauan dan penanganan cepat di lapangan serta melakukan sosialisasi dan edukasi cuaca ekstrem agar masyarakat selalu memperbarui informasi prakiraan cuaca.