Dok.IDN Times/Biro Pers Kepresidenan
Sebelum Zulhas, Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) lebih dulu menemui Jokowi di Istana Kepresidenan.
SBY bertemu Jokowi di Istana pada Kamis (10/10) lalu. Dalam pertemuan itu, keduanya membahas berbagai masalah Indonesia ke depan, termasuk kemungkinan Demokrat bergabung ke koalisi pemerintah.
Selang sehari berikutnya, Prabowo bertemu Jokowi di Istana Merdeka. Keduanya membicarakan banyak hal, termasuk kemungkinan bergabungnya Gerindra ke dalam Koalisi Jokowi, namun belum ada keputusan.
Pertemuan Prabowo dengan SBY ini kali kedua, setelah pertemuan terakhir kali pada 13 Juli lalu. Pertemuan tertutup ini kurang lebih berlangsung sekitar 30 menit.
Jokowi menyebutkan banyak isu dan permasalahan yang dibahas dalam pertemuan ini, di antaranya tentang masalah perekonomian global dan gejolak politik serta keamanan di sebagian daerah akhir-akhir ini.
Selain itu, juga membahas rencana pemindahan ibu kota. Menurut Jokowi, Prabowo penasaran kenapa ibu kota harus dipindahkan ke Kalimantan Timur.