Jakarta, IDN Times - Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri), Akhmad Wiyagus, menyoroti masalah sampah yang kian pelik seiring meningkatnya populasi penduduk di berbagai wilayah. Dia mendesak pemerintah daerah (pemda) untuk segera memperkuat kolaborasi guna mengatasi tantangan pembangunan tersebut.
Hal ini disampaikan Wiyagus saat membuka Forum Diskusi Aktual mengenai tata kelola sampah di Jakarta, Selasa (13/1/2026). Menurut dia, keterbatasan infrastruktur dan sumber daya di daerah membuat penanganan sampah saat ini harus melakukan pendekatan kolaborasi.
"Data menunjukkan bahwa produksi sampah nasional ini terus meningkat, sementara kapasitas pengelolaan di tingkat daerah masih menghadapi berbagai keterbatasan. Ini baik dari sisi SDM, kemudian infrastruktur, teknologi pendukung, dan lain sebagainya," kata Wiyagus dalam keterangan resminya.
