Medan, IDN Times — Wakil Menteri Ketenagakerjaan Afriansyah Noor menghadiri Pelantikan Pengurus Serikat Pekerja PLN UID Sumatera Utara, Perkenalan Forkomda SP–SEKAR BUMN, serta kegiatan Sapa Pegawai PT PLN (Persero) UID Sumatera Utara, Rabu (19/11/2025). Ketiga agenda tersebut dinilai berperan penting dalam memperkuat hubungan industrial sekaligus menjaga keandalan layanan ketenagalistrikan di Sumatera Utara.
Dalam sambutannya, Wamenaker menegaskan bahwa perkembangan industri energi, termasuk transformasi digital dan meningkatnya tuntutan publik terhadap layanan listrik, membuat peran serikat pekerja semakin strategis.
“Serikat pekerja bukan hanya wadah aspirasi, tetapi benteng penting dalam menjaga keseimbangan antara kesejahteraan pegawai dan keberlanjutan operasional perusahaan,” ujarnya.
