TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Monyet di India Bunuh 250 Anjing atas Motif Balas Dendam

Berawal dari anjing yang dikabarkan menculik bayi monyet

Ilustrasi monyet yang membunuh anjing di India (Twitter/@behindwoods)

Jakarta, IDN Times – Departemen Kehutanan di Beed Maharashtra, India, melaporkan dua monyet teribat dalam ‘pembunuhan balas dendam’ terhadap lebih dari 250 anjing pada Minggu (19/12/2021).  

"Dua monyet yang terlibat dalam pembunuhan anjing telah ditangkap oleh tim departemen kehutanan Nagpur di Beed," kata petugas kehutanan, Beed Sachin Kand, kepada kantor berita ANI sebagaimana dikutip dari The Hindustan Times.

“Kedua kera itu sedang dipindahkan ke Nagpur untuk dilepaskan di hutan terdekat,” tambah Kand.

Baca Juga:  7 Fakta Unik Monyet yang Jarang Diketahui, yuk Kenali!

Baca Juga: Kawanan Monyet Satroni Permukiman Warga di Bantul

1. Total anjing yang dibunuh dilaporkan sampai 250 ekor

Ilustrasi monyet yang membunuh monyet di India (Twitter/@howtodresvvell)

Menurut beberapa laporan, dua monyet itu melakukan aksi balas dendam setelah seekor anjing menyerang seekor bayi monyet sampai mati. Pengakuan penduduk desa setempat, monyet tersebut membesarkan anak-anaknya di desa Lavool.

“Dalam dua-tiga bulan terakhir, ada insiden di mana monyet (berjenis lutung) yang berkeliaran di daerah itu akan menangkap anak anjing dan membawanya ke tempat yang cukup tinggi untuk membuangnya dari sana. Setidaknya 250 ekor anjing telah dibunuh sejauh ini,” kata penduduk desa kepada ANI.

2. Monyet sudah mengganggu warga

Kejadian itu memicu perhatian warganet, bahkan tagar #Monkeyvsdog sempat menjadi tren beberapa saat di Twitter.

Penduduk desa kemudian menghubungi otoritas terkait karena monyet mulai mengganggu anak-anak di daerah setempat.

Baca Juga: PM India Dijadwalkan Bertemu dengan Pejabat Kashmir Pro-India

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya