Jakarta, IDN Times - Sebanyak 223 aktivis internasional ditahan oleh pasukan Israel. Mereka adalah aktivis yang berada di dalam konvoi bantuan menuju Gaza, kapal Global Sumud Flotilla. Jumlah total para aktivis tersebut disampaikan penyelenggara kegiatan pada Kamis (2/10/2025).
Global Sumud Flotilla melalui akun X, menyatakan bahwa 15 kapal telah dipastikan diserang oleh pasukan Israel sejak Rabu malam (1/10/2025), sementara delapan kapal lainnya kemungkinan sedang diserang.
Menurut Erdem Ozveren, seorang aktivis Turki dari misi global tersebut, kapal mereka berjarak kurang dari 30 mil laut dari Gaza.