Jakarta, IDN Times – Parade militer merupakan tradisi yang digelar banyak negara di dunia untuk memperingati momen penting dalam sejarah atau menampilkan kekuatan pertahanan nasional. Selain menjadi simbol kebanggaan, parade militer juga sering digunakan sebagai bentuk propaganda untuk menunjukkan kekuatan dan kesatuan nasional.
Parade semacam ini biasanya melibatkan ribuan pasukan, kendaraan tempur, serta atraksi udara. Menurut pengamat militer, parade militer tidak hanya menjadi ajang pamer kekuatan, tetapi juga menjadi sarana memperkuat semangat patriotisme dan mempertegas posisi geopolitik suatu negara.
Negara mana saja yang menggelar parade militer? Berikut adalah daftar negaranya.