Jakarta, IDN Times - Koalisi partai Perdana Menteri Jepang Shigeru Ishiba gagal mengamankan suara mayoritas di majelis tinggi. Partai Demokrat Liberal (LDP) dan mitra juniornya, Komeito, perlu memenangkan 50 kursi di atas 75 kursi yang sudah mereka miliki untuk mempertahankan mayoritas.
Sayangnya, koalisi tersebut hanya memiliki 47 kursi. Kekalahan ini merupakan pukulan telak bagi koalisi Ishiba, menjadikannya minoritas di kedua majelis setelah kekalahannya pada Oktober dalam pemilihan majelis rendah.
Ini adalah pertama kalinya LDP kehilangan mayoritas di kedua majelis parlemen sejak partai tersebut didirikan pada 1955. Kekalahannya memperburuk ketidakstabilan politik di Negeri Sakura tersebut.