Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
Negara Maju dan Berkembang di Benua Eropa
potret peta Benua Eropa (unsplash.com/Gabriel Vasiliu)

Intinya sih...

  • Negara maju di Benua Eropa memiliki pendapatan per kapita tinggi, industrialisasi, basis ekspor yang bervariasi, dan sektor keuangan terintegrasi ke dalam sistem global.

  • Daftar negara maju di Benua Eropa antara lain Austria, Belanda, Norwegia, Britania Raya (UK), dan Jerman.

  • Negara berkembang di Benua Eropa dilihat dari hasil pendapatan per kapita atau PDB per kapita serta tingkat industrialisasi dan taraf hidup umum.

Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Jakarta, IDN Times - Benua Eropa merupakan salah satu kawasan paling berpengaruh di dunia, baik secara ekonomi, politik, maupun budaya. Terletak di antara Samudra Arktik dan Benua Afrika, serta diapit oleh Benua Asia dan Samudra Atlantik, Eropa memiliki keunikan geografis dan iklim yang beragam dengan empat musim utama: semi, panas, gugur, dan dingin.

Luas wilayah Benua Eropa mencapai sekitar 10,6 juta kilometer persegi, menjadikannya salah satu benua terkecil di dunia, tetapi dengan tingkat pembangunan yang sangat kontras antara negara maju dan negara berkembang.

Secara umum, Benua Eropa terbagi menjadi empat wilayah utama: Eropa Barat, Timur, Selatan, dan Utara. Di dalam pembagian ini, terdapat negara-negara yang telah mencapai tingkat kemajuan ekonomi tinggi serta negara-negara yang masih dalam tahap berkembang.

Berikut adalah daftar negara maju dan berkembang di Benua Eropa.

1. Negara maju di Benua Eropa

ilustrasi Britania Raya (pexels.com/Dominika Gregušová)

Salah satu ciri negara maju menurut Dana Moneter Internasional (IMF) adalah memiliki pendapatan per kapita yang tinggi. Selain itu, negara maju juga menonjol dalam industrialisasi, memiliki basis ekspor yang bervariasi, dan mempunyai sektor keuangan yang terintegrasi ke dalam sistem keuangan global.

Daftar negara maju di Benua Eropa, antara lain:

  1. Austria

  2. Luksemburg

  3. Belanda

  4. Malta

  5. Belgia

  6. Norwegia

  7. Britania Raya (UK)

  8. Puerto Rico

  9. Denmark

  10. Portugal

  11. Estonia

  12. Republik Ceko

  13. Finlandia

  14. San Marinko

  15. Prancis

  16. Siprus

  17. Jerman

  18. Slovakia

  19. Irlandia

  20. Slovenia

  21. Islandia

  22. Spanyol

  23. Italia

  24. Swedia

  25. Latvia

  26. Switzerland

  27. Lituania

  28. Yunani

2. Negara berkembang di Benua Eropa

ilustrasi Bosnia dan Herzegovina (unsplash.com/Hongbin)

Kriteria untuk mengukur negara berkembang dilihat dari hasil pendapatan per kapita atau produk domestik bruto (PDB) per kapita. Selain itu, juga dilihat dari tingkat industrialisasi, taraf hidup umum, dan jumlah infrastruktur teknologi.

Daftar negara berkembang di Benua Eropa, antara lain:

  1. Albania

  2. Moldova

  3. Belarus

  4. Montenegro

  5. Bosnia dan Herzegovina

  6. Polandia

  7. Bulgaria

  8. Romania

  9. Kroasia

  10. Rusia

  11. Georgia

  12. Serbia

  13. Hungaria

  14. Turki

  15. Kosovo

  16. Ukraina

  17. Makedonia

3. Perbandingan dan tantangan antara negara maju dan berkembang

Ilustrasi Eropa (unsplash.com/Christianlue)

Perbedaan mencolok antara negara maju dan berkembang di Eropa dapat dilihat dari tingkat kesejahteraan, kualitas pendidikan, dan infrastruktur publik. Negara maju memiliki tingkat urbanisasi tinggi serta investasi besar dalam penelitian dan pengembangan (R&D), sedangkan negara berkembang masih berfokus pada pembangunan dasar dan peningkatan kualitas sumber daya manusia.

Namun, integrasi melalui Uni Eropa (EU) dan kerja sama ekonomi lintas negara memberi peluang bagi negara berkembang untuk mempercepat modernisasi. Berbagai kebijakan bantuan ekonomi dan investasi infrastruktur dari negara maju membantu memperkecil kesenjangan antarwilayah di benua tersebut. Meskipun demikian, tantangan global seperti perubahan iklim, migrasi, dan ketegangan geopolitik tetap menjadi faktor penting yang mempengaruhi masa depan keseimbangan pembangunan di Eropa.

FAQ Seputar Negara Maju dan Berkembang di Benua Eropa

Apa perbedaan utama antara negara maju dan berkembang di Eropa?

Negara maju memiliki stabilitas ekonomi, sistem pendidikan dan kesehatan yang maju, serta teknologi tinggi, sedangkan negara berkembang masih berjuang dalam pemerataan ekonomi dan pembangunan infrastruktur.

Faktor apa yang membuat banyak negara Eropa termasuk dalam kategori negara maju?

Faktor utamanya adalah sejarah industrialisasi yang panjang, stabilitas politik, sistem pendidikan unggul, serta inovasi teknologi yang berkelanjutan.

Adakah negara berkembang di Eropa?

Ya, ada beberapa negara yang masih tergolong berkembang, seperti Albania, Moldova, Ukraina, dan Kosovo, yang masih menghadapi tantangan ekonomi, infrastruktur terbatas, dan tingkat kemiskinan lebih tinggi dibanding negara Eropa Barat.

Editorial Team