Jakarta, IDN Times - Ada momen menarik saat Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, bertemu Presiden Republik Korea Selatan, Lee Jae Myung, di sela-sela Konferensi Tingkat Tinggi APEC 2025. Di tengah obrolan serius, Prabowo rupanya mengaku terkesan dengan suguhan budaya Korea.
Prabowo secara khusus menyampaikan terima kasih atas jamuan makan malam (gala dinner) yang disebutnya indah dan sangat menarik. Saking terkesannya, dia berpendapat Korea tampaknya akan menaklukkan dunia melalui musik dan tariannya.
Dia tak ragu menyinggung fenomena K-wave dan Hallyu dari Negeri Ginseng yang menjamur di Tanah Air. Prabowo menyebut saat ini semua anak muda di Indonesia sedang tergila-gila dengan K-pop.
"Saya rasa Korea akan menaklukkan dunia dengan musik dan tarian Anda. Semua anak muda Indonesia, mereka semua tergila-gila dengan K-pop," kata Prabowo dalam pertemuan tersebut dikutip IDN Times, Sabtu (1/11/2025).
