Kaki seribu bukan hewan yang punya hubungan baik dengan manusia. Ia sering dianggap sebagai hewan yang menggelikan, menjijikan, dan berbahaya. Kaki seribu kerap dibunuh, dibasmi, dan dimusnahkan. Padahal, hal tersebut sama sekali tidak benar. Justru, beberapa spesies seperti Harpaphe haydeniana atau kaki seribu tutul kuning merupakan hewan yang unik.
Ia punya tubuh berwarna kuning yang sangat mencolok. Kaki seribu tutul kuning juga kecil, tetapi ia memiliki peran yang besar bagi ekosistem. Hewan tersebut juga bisa mengeluarkan sianida dan nantinya sianida tersebut digunakan untuk mengusir predator. Yuk, kita ulik semua fakta unik kaki seribu tutul kuning di bawah ini!
