Marmota merupakan genus mamalia berukuran kecil yang hidup di dataran tinggi dan ahli menggali. Masuk ke ordo Rodentia genus Marmota memiliki kekerabatan yang dekat dengan tikus, tupai tanah, dan chimpunk. Secara luas genus Marmota sering disebut sebagai marmot atau marmut. Spesies dari genus Marmota juga ada banyak, bahkan beberapa di antaranya cukup unik.
Spesies pertama adalah marmot tanah yang menjadi pelopor hari marmot atau marmot day. Di sisi lain ada juga marmot alpen yang merupakan satwa endemik benua Eropa. Marmot himalaya juga hadir dan ia mampu hidup di suhu ekstrem serta ketinggian mencapai 5000 meter di atas permukaan laut. Ingin mengulik tentang semua spesies tersebut? Yuk, simak artikel ini dengan seksama.
