Biasanya, laba-laba memiliki ukuran kecil dengan panjang sekitar 1 - 5 centimeter. Karena kecil, hewan tersebut cukup sulit dilihat, diobservasi, dan dikenali. Walau begitu, ternyata ada satu jenis laba-laba yang berukuran raksasa, yaitu tarantula. Gak cuma raksasa, tarantula juga berbulu, memiliki bisa yang kuat, dan penyebarannya luas. Nah, Brazil jadi salah satu negara dengan populasi tarantula yang melimpah.
Di Brazil, tarantula bisa hidup dimanapun, entah itu semak-semak, hutan, pepohonan, hingga area pemukiman. Ukuran raksasa dan perawakannya yang mengerikan membuat tarantula ditakuti oleh banyak orang. Gak cuma itu, tarantula di Brazil juga sangat ganas, bahkan mereka bisa memangsa kadal hingga burung. Lebih lanjut, mari kita bahas beberapa tarantula raksasa yang ada di negara tersebut.