TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Lewat X-Ray, Kita Bisa Belajar Lebih Banyak Tentang 5 Hewan Seram Ini

Dipikir-pikir, keren juga ya hasil x-ray-nya

popsci.com

Sebagai bagian dari check up rutin, kebun binatang Oregon selalu melakukan pemeriksaan terhadap "pasien-pasiennya" dengan menggunakan x-ray. Menarik untuk melihat foto-foto hasil x-ray tersebut yang di-posting lewat cuitan pihak kebun binatang di Twitter.

Hewan-hewan yang seharusnya seram malahan jadi terlihat keren lewat x-ray. Inilah penjelasan mengenai detail gambar-gambar hewan yang kena x-ray itu.

1. Burung Toco Toucan

popsci.com

Hampir tidak ada burung yang memiliki paruh besar yang isinya sepenuhnya tulang. Kalaupun ada, maka itu akan membuat burung rangkong dan burung toucan tidak bisa terbang.

Paruh tersebut memiliki material luar keratin, sedangkan dalamnya berisi spons yang ringan dan inti-inti tulang. Yang tampak seperti retakan adalah pecahan keratin yang mempertahankan bentuk paruh itu.

Baca Juga: 7 Hewan yang Amputasi Lengan, Kaki dan Kelaminnya untuk Bertahan Hidup

2. Bunglon Meller

popsci.com

Jelas tampak pada x-ray, bunglon memiliki genggaman yang kuat.

"Saat menggenggam batang, dua jarinya akan berada di bagian kiri dan dua lainnya di sisi kanan," terang Richard Sim, dokter hewan di kebun binatang Oregon.

Lebih dari itu, ekor bunglon dipanjangkan untuk menjaga keseimbangan. Ekor yang melingkar seperti pada gambar membuktikan jika bunglon ini sedang tenang.

3. Ular bola

popsci.com

Saraf tulang belakang ular memanjang dari belakang kepala ular hingga ke ujung ekornya. Ular juga menjadi makhluk satu-satunya yang memiliki tulung rusuk yang menuju ke bawah dan ada di sepanjang tubuh mereka. Dalam gambar ini kamu bisa melihat tulang rusuk yang melengkung dari tulang punggung untuk tiap sisi.

4. Berang-berang Amerika

popsci.com

Tulang besar yang ada di bagian dasar ekor yang menjadi penyambung badan dan ekor membuat berang-berang dapat menggerakkan ekor itu dengan kuat. Otot-otot yang kuat juga menjadi salah satu elemen kemampuan itu.

Umumnya berang-berang menggunakan ekornya untuk berkomunikasi dan mengganti arah berenang. Salah satu bentuk komunikasinya adalah dengan menepuk permukaan air untuk memberitahu bahaya.

Baca Juga: 11 Foto Menyedihkan Hewan-hewan yang Terancam Punah, Kasihan Banget

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya