TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Barnum Effect, Alasan Kita Percaya Zodiak hingga Tes Kepribadian 

Jangan langsung percaya ramalan begitu saja, ya!

ilustrasi meramal, salah satu contoh dari Barnum Effcet (pexels.com/Mikhail Nilov)

Gak jarang kita sering merasa bahwa apa yang dikatakan zodiak, ramalan, sifat berdasarkan golongan darah, atau bahkan tes kepribadian di internet selalu akurat. Kadang kita juga kerap menjumpai kondisi semacam ini, kan? Misalnya, saat membaca zodiak, apa yang dikatakan tentang diri kita rasanya kurang sesuai dengan kondisi saat ini, tetapi justru kondisi zodiak lain malah yang menggambarkan apa yang kita rasakan.

Kalau pernah berada di situasi semacam itu, bisa jadi kamu sedang terjebak Barnum Effect. Jadi penasaran sebetulnya apa itu Barum Effect dan bagaimana pengaruhnya terhadap kepribadian kita sehari-hari? Cari tahu, yuk!

1. Asal mula adanya Barnum Effect 

Phineas Taylor Barnum (https://commons.wikimedia.org/GianniG46)

Kamu pernah menonton film The Greatest Showman? Kalau pernah mungkin kamu gak sadar kalau sebetulnya film tersebut terinspirasi dari kisah Phineas Taylor Barnum. Barnum adalah pendiri kelompok sirkus ternama bernama Barnum & Bailey serta pebisnis hebat sekaligus politisi.

Menurut Denis Dutton, karena kerap menyebarkan hoax serta melanggar HAM terhadap anggota kelompok sirkusnya, Barnum mendapat kecaman dari berbagai pihak. Salah satunya adalah seorang psikolog bernama Paul Everett Meehl.

Melalui esai yang ditulisnya, Meehl menyebutkan bahwa apa yang dikatakan Barnum gak berdasar serta gak masuk akal, apalagi dipertanggungjawabkan kebenarnya. Dari esai yang diberi judul ‘Wanted – A Good Cookbook’ itulah tercetus istilah Barnum Effect yang kita kenal hingga saat ini.

2. Bagaimana Barnum Effect mempengaruhi kerpribadian manusia? 

ilustrasi seseorang yang terjebak Barnum Effect (pexels.com/Pavel Danilyuk)

Dilansir Encyclopedia Britannica, pengertian Barnum Effect secara sederhana adalah fenomena yang membuat individu percaya bahwa deskripsi kepribadian berlaku khusus untuk diri mereka. Padahal, faktanya deskripsi tersebut berlaku untuk semua orang. Akibatnya, banyak orang yang tertipu karena telah meyakini kebenaran dari apa yang telah dikatakan sebelumnya.

Lantas, bagaimana Barnum Effcet mempengaruhi kepribadian manusia? Kita ambil contoh secara tidak sengaja di laman explore Instagram kamu yang tiba-tiba muncul ramalan zodiak. Sebut saja kamu berzodiak Gemini, menurut penjelasan dari akun tersebut, orang berzodiak Gemini terbilang paling kuat saat menghadapi masalah. Kamu mengaminkan hal tersebut karena merasa sesuai dengan apa yang kamu rasakan.

Beberapa hari kemudian, kamu menemukan lagi akun lain yang mengatakan bahwa zodiak Gemini adalah zodiak paling menyebalkan. Merasa gak sesuai dengan deskripsi tersebut, kamu lantas menepisnya. Kondisi kamu menyakini apa yang dikatakan oleh zodiak tersebut adalah contoh dari efek Barnum yang gak sadar mempengaruhi kepribadianmu.

Terlepas dari kebenaran kalimat yang dilontarkan dalam penjelasan tersebut, sebetulnya deskripsi penyabar, paling setia, ramah, dan sebagainya juga akan kamu temui pada deskripsi zodiak-zodiak lainnya.

Baca Juga: 5 Zodiak yang Pilih Putus Demi Kejar Cita-cita, Cinta Bukan Prioritas!

3. Contoh Barum Effect dalam kehidupan sehari-hari yang sering tidak kita sadari

ilustrasi contoh Barnum Effcet dalam kehidupan sehari-hari (pexels.com/Karolina Grabowska)

Selain membuat kita percaya dengan zodiak hingga tes kerpibadian, contoh Barnum Effect yang kerap terjadi kepada kita adalah saat membuka aplikasi streaming film dan drama. Di halaman depan, kita akan disuguhkan beberapa rekomendasi tontonan yang ditandai dengan tulisan For You dan sebagainya.

Selain itu, kadang ramalan atau apa pun di Tiktok kadang terasa relate saat lewat FYP kita. Lantas, kita percaya bahwa hal tersebut memang ditujukan kepada kita. Sebetulnya, itu adalah cara kerja AI yang menyesuaikan algoritma kita, lho. Di OTT, misalnya, karena kita kerap nonton anime atau drama Korea, maka halaman depan pasti akan berisi tontonan yang paling sering kita lihat.

Meskipun sering gak kita sadari, hal-hal kecil semacam ini juga bagian dari Barnum Effect, lho. Kondisi yang membuat kita merasa seolah-olah apa yang lewat di beranda media sosial memang ditujukan untuk kita. 

4. Dampak positif dan negatif dari Barnum Effect 

ilustrasi dampak negatif Barnum Effect (pexels.com/Vera Arsic)

Barnum Effect juga bisa berdampak positif dan bermanfaat bagi seseorang, apabila apa yang dikatakan dalam ramalan atau deskripsi sejenis mengandung kalimat afirmasi  yang positif. Meski seolah-olah diberi harapan, tetapi Barnum Effect bisa menumbuhkan rasa optimis pada seseorang.

Contohnya, menurut ramalan tarot, seseorang akan mendapatkan rezeki melimpah di bulan ini. Afirmasi positif tersebut secara gak sadar akan mempengaruhi alam bawah sadar seseorang untuk lebih giat bekerja atau bahkan berbuat baik ke sesama. Meski pada kenyataannya rezeki gak melulu soal uang, setidaknya orang tersebut jadi lebih positif dan optimis.

Dampak negatif dari Barnum Effect juga ada, lho. Karena mendapat ramalan yang kurang baik atau deskripsi yang gak sesuai, seseorang akan cenderung berusaha untuk mencocokkan dirinya dan terlihat sesuai dengan deskripsi yang pernah dibacanya. Gak jarang, keyakinan yang mereka percaya malah menjadi doktrin dan abai terhadap apa yang ia lakukan sehari-hari.

Baca Juga: 5 Zodiak Paling Mudah Dapatkan Keinginan, Beruntung Abis!

Verified Writer

Annisa Nur Fitriani

Don't sleep on me

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya