TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Fakta Unik Common Wallaroo, Hewan dengan Kaki yang Kuat!

Dijuluki juga dengan nama lain hill wallaroo!

inaturalist.org

Wallaroo merupakan mamalia sejenis kangguru namun memiliki ukuran tubuh yang lebih kecil. Hewan berkantung ini diketahui mempunyai beberapa spesies dan salah satunya adalah common wallaroo. Lebih populer dengan nama ilmiah macropus robustus, di alam liar mereka sering terlihat berkelahi antara satu dengan lainnya dalam urusan perebutan pasangan atau wilayah kekuasaan.

Dikenal sebagai hewan yang mengandalkan kekuatan kakinya yang sangat kuat. Inilah beberapa fakta menarik seputar common wallaroo yang dilansir dari laman Animalia.bio dan Animaldiversity, sebagai berikut:

1. Habitat asli dari common wallaroo

collections.museumsvictoria.com.au

Populasi dari common wallaroo tersebar luas di hampir seluruh wilayah di benua Australia kecuali Tasmania. Dilansir dari laman Animalia.bio, hewan ini sangat suka mendiami daerah perbukitan, gua serta berbatuan raksasa yang memiliki celah atau lubang sebagai tempat mereka untuk berteduh terutama di siang hari. Selain itu, common wallaroo juga sering terlihat berkeliaran di antara semak-semak belukar yang dekat dengan sumber air.

Common wallaroo merupakan hewan herbivora yang memakan tanaman terutama rumput yang memiliki tekstur yang lembut. Mereka juga mempunyai nama lain yaitu hill wallaroo dikarenakan sebagian besar dari populasi mereka hidup di perbukitan.

2. Kebiasaan hidup di alam liar

zoochat.com

Lebih sering beraktivitas pada malam hari membuat common wallaroo masuk dalam daftar hewan nokturnal. Mereka bukan tipe hewan yang memiliki jangkauan jelajah yang jauh dan hanya berkeliaran di area yang terbatas. Salah satu faktor common wallaroo berpindah tempat adalah kurangnya persediaan makanan yang membuatnya harus mencari wilayah baru yang menyediakan banyak rerumputan sebagai makanan utama mereka.

Terkadang, sesama common wallaroo terlihat saling berselisih untuk mempertahankan wilayah kekuasaannya. Mereka biasanya akan berkelahi dangan cara menendang satu sama lain hingga salah satunya menyerah.

Baca Juga: 10 Olahan Khas dan Unik dari Australia, si Negara Kangguru 

3. Ciri khas fisik

survival.org.au

Common wallaroo memiliki warna bulu yang bervariasi mulai dari hitam hingga abu-abu muda. Dilansir dari laman Animaldiversity, hewan ini rata-rata mempunyai tinggi 100 - 140 sentimeter dan bobot tubuh maksimal seberat 42 kilogram. Untuk membedakan antara jantan dan betina dari segi penampilan, common wallaroo jantan memiliki ukuran tubuh yang jauh lebih besar ketimbang betina. Mereka dikenal dengan kekuatan kakinya yang sangat kuat yang dapat melompat hingga jarak 4 meter.

4. Sistem reproduksi common wallaroo

leard.frontlineaction.org

Hanya mempunyai satu pasangan untuk seumur hidup, common wallaroo termasuk tipe hewan monogami. Mereka tidak memiliki musim kawin dan dapat berkembangbiak sepanjang tahun. Saat mencari pasangan, common wallaroo jantan akan memperlihatkan dominasinya kepada betina dengan cara bertarung dengan pejantan lainnya. Sedangkan masa kehamilan dari common wallaroo terbilang singkat yakni antara 30 hingga 38 hari. Bayi yang baru lahir akan selalu berada di dalam kantong induknya selama 6 bulan.

Baca Juga: 5 Oleh-oleh Khas Negeri Kangguru, Jangan Sampai Ketinggalan ya!

Verified Writer

IDTM

Hidup itu mudah, jangan dipersulit

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya