TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tumbuhan Unik di Dunia, dari yang Terkecil sampai Terbesar

Ada yang berdiamater 38 meter, wow!

geographyrealm.com

Dunia flora atau tumbuhan sangat beraneka ragam, mulai dari yang biasa kamu lihat di pekarangan rumah, sampai tanaman-tanaman unik yang ada di hutan dan belahan dunia yang lain.

Keunikan ini dapat terjadi karena tanaman juga berevolusi sesuai dengan letak geografisnya, sehingga cuaca, kelembapan, curah hujan, dan intensitas sinar matahari mempengaruhi keunikan-keunikan tumbuhan itu tadi.

Inilah lima tumbuhan unik yang harus kamu ketahui, apa saja?

1. Dracula simia

mesosyn.com/

Dracula simia merupakan jenis anggrek unik yang bentuknya sekilas mirip wajah monyet. Habitat anggrek ini berada di hutan Amerika Tengah dan Selatan, seperti ditulis dalam Newscientist.com.

Para ilmuwan beranggapan bahwa anggrek ini dapat menarik perhatian lalat dan serangga untuk bertelur di atas tanaman dan melakukan penyerbukan alami.

Penelitian yang dilakukan menemukan bahwa anggrek ini memiliki aroma khas yang dapat menarik banyak lalat hutan untuk hinggap. Jadi selain bentuknya yang menarik perhatian, aromanya sendiri juga cukup disukai oleh kebanyakan serangga hutan.

Baca Juga: 7 Tumbuhan yang Dapat Menyembuhkan Luka Kamu, Pernah Mencobanya?

2. Bunga bibir

whenonearth.net

Bentuknya memang seperti bibir yang seksi, itu sebabnya bunga ini dinamakan bunga bibir. Nama lain dari tanaman ini adalah Psychotria Elata, dan uniknya tanaman ini juga dapat memproduksi senyawa dimethyltryptamine, di mana zat atau senyawa kimiawi ini dapat menggoda lalat dan serangga untuk menghampirinya.

Faktanya ternyata bibir merah merona tersebut bukanlah bunga utamanya. Bunga utama dari tanaman ini justru berwarna putih dan muncul dari tengah-tengah tanaman, seperti ditulis dalam Whenonearth.net.

3. Welwitschia

gondwana-collection.com

Tanaman unik ini terlihat agak menyeramkan, hidup di gurun Namib, Namibia. Tampaknya tanaman ini merupakan salah satu jenis tanaman yang telah sukses berevolusi di tengah lingkungan panas yang tak mendukung kehidupan.

Nenek moyang dari tumbuhan dengan nama asli Welwitschia mirabilis ini diyakini oleh banyak ilmuwan telah ada pada zaman prasejarah, dan bahkan sejak zaman dinosaurus.

Mirabilis sendiri adalah bahasa Latin yang berarti indah dan luar biasa, dan sepertinya karakter tersebut memang cocok dengan tumbuhan unik yang satu ini. Bagaimana menurutmu?

4. Victoria Amazonica

forfun.com

Tumbuhan ini merupakan salah satu tanaman teratai terbesar di dunia, dengan habitatnya yang berada di hutan Amazon.

Daun teratai Amazon ini dapat bertumbuh 10 centimeter setiap 24 jam, hingga puncaknya pada akhir musim panas tanaman ini dapat berbunga penuh.

Kamu juga dapat berdiri di atas tanaman ini lho. Tentu saja jika berat badan kamu tidak lebih dari 70 kilogram.

Baca Juga: 7 Tanaman dengan Aroma Paling Memikat dan Harum, Tanam di Rumah yuk!

Verified Writer

Dahli Anggara

Age quod agis...

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya