TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Fakta Gadwall, Punya Reputasi sebagai Burung Pencuri Makanan 

Bangun sarang di tempat terpencil agar aman dari predator 

Burung gadwall (commons.wikimedia.org/MPF)

Burung gadwall termasuk dalam keluarga burung air, Anatidae. Nama ilmiahnya Mareca strepera. Strepera diambil dari bahasa Latin artinya berisik. Sedangkan Mareca ialah nama subgenus dalam famili Anatidae.

Burung gadwall tinggal di sebagian besar Amerika Serikat: Kansas, California, Dakota, Virginia dll. Wilayah lain seperti Amerika Tengah, Kanada, Tiongkok dan Jepang. Mereka juga hidup di Eropa, namun populasinya hanya sekitar 1.000 yang berkembang biak. Sebaliknya, di Amerika Serikat populasinya masih banyak.

Gadwall beradaptasi di lahan basah terbuka dekat air tawar di danau, sungai, sungai kecil, laguna dan waduk, dikutip Bird fact. Burung ini gemar bermigrasi ke berbagai tempat di seluruh dunia, mengeluarkan berbagai suara untuk berkomunikasi serta fakta lainnya yang gak kalah menarik. Silakan disimak ya.

1. Perbedaan ukuran fisik jantan dan betina

Burung gadwall jantan (commons.wikimedia.org/Andreas Trepte)

Umumnya burung gadwall memiliki panjang dari 47 hingga 58 cm dan lebar sayapnya dari 78 hingga 85 cm. Beratnya di sini berbeda yakni, 990 gram untuk jantan dan 850 gram untuk betina.
 
Jantan memiliki pola abu-abu dengan ujung belakang hitam, sayapnya berwarna coklat namun bulunya tidak berkembang. Betinanya berwarna coklat muda dengan bulu seperti burung mallard betina, bagian atasnya berwarna abu-abu dan paruhnya sedikit oranye, jelas Animalia bio.

2. Cara mereka berkomunikasi dengan berbagai bunyi

Burung gadwall betina (commons.wikimedia.org/Andreas Trepte)

Burung ini termasuk pendiam terkecuali kedua pasangan sedang pacaran. Betina mengeluarkan bunyi dengan nada tinggi yaitu “gag-ag-ag-ga”. Sedangkan si jantan mendengus yang mengeluarkan suara “mep” dan bersiul. Jika sedang pacaran mereka ini cenderung berisik, lho suaranya sesuai nama spesies ini juga.

Komunikasi non verbalnya adalah mengangkat dagu atau membuka paruhnya ke arah burung lain untuk memperingatkan satu sama lain.

3. Pasangan burung gadwall akan membangun sarang yang aman dari predator

Burung gadwall betina dan anaknya (commons.wikimedia.org/WV-9040-General2)

Sebelum membangun sarang, melakukan kawin terlebih dahulu di mana sang jantan akan melakukan ritual pendekatan seperti mengacak-acak bulunya, menggerakkan kepalanya serta mengangkat ekor dan sayapnya. Lalu, betina akan meresponnya dengan gerakan yang serupa pula. Pasangan yang kawin dilakukan pada bulan November.

Setelah membentuk kehidupan perkawinan, mereka akan membangun sarang di wilayah kecil dan terpencil yang aman dari predator sebanyak mungkin. Adapun predator burung ini: Coyote si burung pemangsa, ular, cerpelai dan rubah.   

4. Pola migrasinya terjadi di 4 benua: Amerika, Eropa, Afrika dan Asia

Burung gadwall sedang terbang (commons.wikimedia.org/Walter Siegmund)

Jarak migrasi dari burung gadwall adalah lintas negara maupun benua. Cenderung setiap musim gadwall yang berada di Kanada bermigrasi menuju ke Amerika Serikat: Alabama, Idaho, Utah serta di Amerika Serikat yakni Amerika Tengah sepanjang musim dingin.

Di Eropa, populasi burung gadwall terbang dari Inggris, Polandia, Swedia menuju ke Belanda, Belgia, Perancis, Irlandia dan Inggris. Di Eropa Timur, burung-burung bermigrasi ke Afrika Utara dan Afrika Barat. Di Asia, mereka bermigrasi ke Asia Barat, Asia Timur dan Asia Selatan.

Verified Writer

FAISAL Faitoshi Ahmad

Pecinta: 1. kebudayaan Jepang, 2. sejarah (Nusantara, dunia, dll), 3. Trivia. Seorang self employed yang sedang berjuang untuk sukses.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya