TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

7 Fakta Lalat Buah, Hewan yang Pernah ke Luar Angkasa

Lalat buah menyukai cuka dan alkohol

Lalat buah (commons.wikimedia.org/fir0002)

Intinya Sih...

  • Lalat buah (Drosophlia melanogaster) adalah spesies lalat umum yang suka cuka dan alkohol, bisa ditemukan di rumah, toko kelontong, restoran, hotel, kafe, bahkan saluran air.
  • Populasi lalat buah berkembang pesat di cuaca hangat dan lembab, mengincar buah matang di musim panas. Ciri khasnya adalah tubuh berwarna cokelat dengan mata merah.
  • Lalat ini tertarik pada makanan manis, sayuran, permen dan tumbuh-tumbuhan. Pernah dibawa ke luar angkasa oleh ilmuwan Amerika pada 1947 menggunakan roket V-2 Nazi.

Lalat buah (Drosophlia melanogaster) adalah spesies lalat umum yang bisa ditemukan di mana pun di seluruh dunia. Di rumah umum, toko kelontong, restoran, hotel. kafe dll. Selain itu, mereka juga berkembang biak di saluran air, tempat pembuangan sampah, botol, kain pel dan ember basah.

Mereka menempel pada makanan matang, membusuk dan berfermentasi seperti berbahan cuka dan minuman beralkohol. Uniknya, lalat buah pernah dibawa ke luar angkasa, lho. Lantaran hewan meresahkan ini berada di sekitaran kita. Perlu kamu tahu nih, informasi lengkap dari lalat buah melalui artikel ini ya.

1. Populasi lalat buah biasanya meningkat saat musim panas

Lalat buah (commons.wikimedia.org/Leoadec)

Dilansir Pestdefense, Cuaca hangat dan lembab membuat populasi lalat buah berkembang pesat sehingga dapat bereproduksi lebih cepat dan menghasilkan banyak generasi. Mereka mengincar banyaknya buah yang matang di musim panas.

2. Seperti apa rupa lalat buah?

Lalat buah (commons.wikimedia.org/Hannah Davis)

Ciri khas lalat buah adalah tubuhnya berwarna cokelat atau cokelat muda, perutnya hitam, memiliki mata merah dan panjangnya dari 3-4 milimeter. Mata merahnya membantu untuk mendeteksi cahaya dan gerakan sehingga sangat responsif terhadap lingkungannya. Dilengkapi juga dengan perut berbentuk tabung dan sepasang sayap besar.

3. Reproduksi lalat buah, salah satunya: betina dapat bertelur sebanyak 500 butir

Lalat buah (commons.wikimedia.org/Pogrebnoj-Alexandroff)

Orkin menjelaskan, tahapan awal reproduksi yaitu ketika sang jantan merayu betina dengan menggertakan kaki di atas kepalanya. Kemudian, menyeret kakinya ke kiri dan kanan sambil saling berhadapan. Ini puncaknya, jantan melebarkan sayapnya dan memutar ujung depannya ke bawah.  Gerakan jantan untuk naik ke betina dan terjadilah perkawinan.  

Reproduksi selanjutnya adalah betina menghasilkan pembuahan bahkan bisa hingga 500 telur. Telur menetas akan menjadi larva berwarna putih. 4 hari setelahnya, larva yang sudah mendapatkan nutrisi akan menjadi kepompong.

Saat menjadi kepompong, mereka akan mempunyai enam kaki, dua sayap dan mata yang melotot. Setelah 4 hari menjadi kepompong, mereka sudah menjadi lalat buah dewasa. Hanya dalam waktu 8 jam setelah muncul, lalat sudah punya naluri untuk kawin. Lalat buah memiliki rentang hidup hingga 45-50 hari.

Baca Juga: 3 Perangkap Lalat Buah Buatan Sendiri, Dijamin Aman dan Ampuh!

4. Mereka sebenarnya tidak benar-benar memakan buah

Lalat buah (commons.wikimedia.org/fir0002)

Meskipun terlihat mendekati buah dan seperti memakannya, lalat buah sebenarnya memakan mikroorganisme yang berada di permukaan buah terlalu matang dan buah yang membusuk.

Fermentasi di dalam buah menghasilkan ragi, bakteri dan mikroorganisme lain memecah gula buah dan menghasilkan alkohol. Bau alkohol adalah daya tariknya. Selain itu, mereka hanya mengincar jamur atau bau busuk yang berada di dalam buah tersebut.

5. Lalat buah dikenal lincah dan cepat

Lalat buah (commons.wikimedia.org/Käpik)

Lalat mengandalkan penciumannya yang tajam. Selanjutnya, mereka juga mengandalkan kemampuan terbang luar biasanya. Mereka memilki dua sayap besar dan transparan memungkinkannya bermanuver di udara dengan lincah dan cepat. Dengan tubuh kecilnya, mereka bisa melakukan perjalanan jarak jauh untuk mengeksplorasi tempat makanannya.

Selain buah, lalat ini tertarik pada makanan manis, sayuran, tumpahan makanan manis, permen dan berbagai tumbuh-tumbuhan. Ketika ada buah-buahan dan sayuran yang terlalu matang dan terfermentasi, lalat akan melepaskan etil alkohol dan asam asetat merupakan senyawa yang mudah menguap menghasilkan bau khas.

6. Lalat buah adalah hewan yang pernah dibawa ke luar angkasa

Lalat buah (commons.wikimedia.org/Karol Głąb)

Pada 1947, lalat buah diluncurkan ke luar angkasa oleh ilmuwan Amerika menggunakan roket V-2 Nazi mencapai ketinggian sekitar 109 km. Sebenarnya untuk menjadikan lalat buah sebagai objek penelitian di luar angkasa.

Hebatnya lagi, saat roket turun, kaspul berisi lalat buah terlepas ke bumi. Alhasil lalat buah ditemukan dalam keadaan hidup dan tidak terluka, jelas Trulynolen.

Verified Writer

FAISAL Faitoshi Ahmad

Pecinta: 1. kebudayaan Jepang, 2. sejarah (Nusantara, dunia, dll), 3. Trivia. Seorang self employed yang sedang berjuang untuk sukses.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya