TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Ini Lho Alasan Mengapa Garam Membuat Masakan Kamu Terasa Enak

#SainSeru Salah satu bumbu dapur favorit kita nih

theaustralian.com.au

Tanpa garam, makanan favorit kamu seperti kentang goreng, keripik kentang, dan makanan lainnya semua akan terasa hambar. Dan itu karena garam memiliki banyak efek pada persepsi rasa daripada hanya membuat makanan terasa lebih asin.

Seringkali kita menemukan kandungan garam dalam makanan kita terasa kurang, jadi kita menambahkannya sendiri untuk meningkatkan cita rasanya. Contohnya, kentang goreng tanpa garam hanya akan terasa seperti kardus basah.

Mengapa kita sangat menyukai garam? Apakah garam benar-benar membuat rasa makanan lebih baik atau kita hanya menyukai rasa garam?

1. Garam terasa enak dan membuat semuanya terasa enak

Pixabay/ulleo

Mengapa garam terasa enak bagi kita? Menurut para ahli di Monell Chemical Senses Center di Philadelphia, itu berasal dari aspek biologis manusia. Kita menyukai rasanya karena tubuh kita membutuhkan natrium klorida. Dan menaruh sedikit natrium klorida ke makanan lain memastikan bahwa kita akan banyak mengonsumsi nutrisi penting lainnya juga karena garam membuat hampir semua hal lain terasa lebih enak. Berkat sifat kimianya, garam memiliki kemampuan luar biasa untuk meningkatkan selera makan dan mengurangi rasa yang kurang enak di lidah kita.

Mungkin kamu pernah mendengar bahwa orang yang sudah tua menyebut garam mengeluarkan cita rasa hidangan di lidah mereka yang sudah kurang sensitif. Nah, para ilmuwan di Monell Center mengatakan itu benar sekali. Alasannya karena beberapa senyawa rasa terlalu halus untuk dideteksi, tetapi ketika kamu menambahkan bahkan hanya sejumlah kecil garam, keajaiban neurologis terjadi. Tiba-tiba, reseptor rasa di lidah kita dapat mendeteksi rasa yang tidak dapat kita rasakan sebelumnya.

2. Garam meningkatkan rasa manis dan mengurangi rasa pahit

Pixabay/congerdesign

Selain sebagai penguat rasa, garam memiliki kemampuan khusus untuk meningkatkan rasa manis dalam makanan. Coba cicipi dua puding cokelat yang sama, tetapi salah satunya mengandung sedikit garam dan yang lainnya tidak ada. Hasilnya, tentu puding cokelat yang mengandung sedikit garam akan terasa lebih manis. Itu karena ion natrium membasahi senyawa rasa pahit dan menekannya, dan membuat rasa manisnya terasa lebih kuat.

Untuk alasan yang sama, garam membuat makanan yang terasa pahit menjadi lebih enak. Jadi selalu menjadi ide yang baik untuk memasangkan makanan pahit atau minuman dengan sesuatu yang asin, contohnya menambahkan sedikit garam ke dalam segelas kopi pahit akan mengurangi tingkat kepahitannya.

Verified Writer

Hendi Handoko

An ordinary guy with extraordinary dreams.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya