TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Fakta Menarik Burung Kolibri, Pemakan Nektar

Burung kolibri memiliki tubuh kecil dan menggemaskan

ilustrasi burung kolibri (Pixabay.com/marvinbla)

Berbicara tentang burung kolibri tentu bukan hal asing lagi bagi para pecinta burung. Karena burung kolibri sangat menarik untuk dipelihara karena memiliki warna bulu yang sangat indah dan terkenal dengan kemampuan terbangnya.

Biasanya burung kolibri ini mudah ditemukan saat musim panas, karena mereka akan cenderung mencari bunga-bunga yang bermekaran. Untuk mengetahu lebih banyak fakta tentang burung kolibri, yuk langsung saja di simak beberapa penjelasan di bawah ini.

1. Burung kolibri hidup di Amerika

ilustrasi burung kolibri (Unsplash .com/Anchor Lee)

Meskipun terkenal dengan keindahan bulunya dan kecepatan terbangnya, ternyata burung kolibri tidak dapat ditemukan di seluruh dunia loh. Mereka hanya hidup di beberapa bagian belahan dunia.

Dilansir Humming Bird, burung kolibri dapat ditemukan di Amerika Serikat Bagian Timur dan Tengah, serta Kanada. Dan umumnya spesies yang ditemukan adalah burung kolibri Ruby-Throated. Di Amerika Serikat Bagian Barat, ditemukan kolibri Anna, Black-Chinned, Calliope, Broad-Tailed, Allen, White-eared, dan Rufous. Sedangkan di Texas dan Amerika Serikat Barat Daya, kamu dapat menemukan semua jenis spesiesnya.

2. Burung kolibri mampu berimigrasi hingga ribuan mil

ilustrasi burung kolibri (Pixabay.com/Veronika_Andrews)

Burung kolibri adalah jenis burung terkecil diantara spesiesnya. Berat badannya pun kurang lebih hanya sekitar 1,95 gram atau hanya 1/4 sendok teh gula. Tapi jangan salah, burung kolibri terkenal dengan kemampuan terbangnya loh.

Dilansir Good Housekeeping, mereka bisa terbang ribuan mil setiap tahun.
Dalam hal prestasi migrasi, burung kolibri terbang paling jauh dari semua burung sebanding dengan panjang tubuhnya. Untuk burung kolibri berukuran 2,5 inci, perjalanan beberapa ribu mil antara tempat berkembang biak dan habitat musim dingin sangatlah besar. Burung kolibri Rufous memiliki migrasi terpanjang dari semua spesies burung kolibri. Perjalanan tahunan mereka mencakup lebih dari 3.000 mil dari Alaska dan Kanada ke Meksiko selatan.

3. Burung kolibri memiliki memori yang tajam

ilustrasi burung kolibri (Pixabay.com/Tess)

Uniknya lagi, burung kolibri termasuk jenis burung paling pintar dari semua jenis spesiesnya. Sekalipun mereka melakukan imigrasi hingga ribuan mil mereka tetap bisa mengingat setiap bunya yang pernah mereka datangi.

Dilansir Humming Bird, mereka mampu mengingat setiap bunga dan pengumpan yang mereka kunjungi, serta berapa lama waktu yang dibutuhkan bunga tertentu untuk mengisi ulang.

4. Burung kolibri termasuk kelompok burung yang mengalami mati suri

ilustrasi burung kolibri (Pixabay.com/Pexels)

Walaupun burung kolibri memiliki kekuatan untuk berimigrasi hingga ribuan mil tanpa berhenti, namun mereka juga tetap membutuhkan istirahat. Saat burung kolibri memasuki waktu beristirahat, mereka akan tertidur dalam waktu yang sangat lama.

Dilansir Adirondack Council, Burung kolibri masuk dalam salah satu kelompok burung yang mengalami mati suri. Selama fase tertidur ini, fungsi metabolisme dalam tubuh burung kolibri akan diperlambat hingga minimum dan suhu tubuh sangat rendah. Hal ini mereka lakukan untuk bertahan hidup saat keadaan tidak memungkinkan.

Kolibri dapat tidur atau mati suri kapan saja sepanjang tahun ketika suhu dan kondisi makanan menuntutnya. Jika mati suri berlangsung lama, biasanya akan disebut dengan hibernasi.

5. Termasuk burung pemakan nektar

ilustrasi burung kolibri (Pixabay.com/fred prose)

Burung kolibri memang terkenal sebagai burung pemakan nektar. Dilansir Bird Spot, burung kolibri membutuhkan gula sekitar setengah dari berat tubuhnya untuk dikonsumsi setiap hari. Gula tersebut akan berperan sebagai penambah energi bagi tubuh burung kolibri.

Tapi jangan salah, ternyata burung kolibri tidak hanya memakan nektar. Saat mereka mengalami kesulitan untuk menemukan bunga, mereka bisa memakan serangga kecil, laba-laba, dan arthropoda lain yang menyediakan senyawa vital.

Baca Juga: 5 Fakta Burung Hering, Burung Menyeramkan yang Punya Peran Penting!

Verified Writer

Irma N Lumbantoruan

Mahasiswi Universitas Lampung, Teknik Geofisika

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya