TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Fakta Menarik Flamingo, Unggas Cantik Punya Kaki Jenjang!

Unggas asli Amerika Selatan

ilustrasi flamingo (pexels.com/Pixabay)

Unggas bernama flamingo ini menjadi menarik karena memiliki warna bulu merah muda yang mencolok pada hampir seluruh bulunya. Habitat asli flamingo berasal dari Kepulauan Karibia dan di sepanjang pantai utara Amerika Selatan. Unggas ini biasanya mencari makanan di daerah berlumpur.

Berikut 5 fakta menarik flamingo yang harus ketahui, simak yuk!

1. Apa Itu flamingo?

ilustrasi burung flamingo (pexels.com/Bautista)

Unggas seperti flamingo adalah jenis burung yang memiliki warna bulu merah muda yang mencolok dengan leher yang panjang dan melengkung. Jenis burung ini terlihat sangat anggun karena memiliki kaki yang panjang dan jenjang. 

Burung flamingo hidup pada danau, rawa, dataran lumpur, hutan bakau dan pulau berpasir. Meskipun jenis burung ini mencari makan di dataran berlumpur, ternyata flamingo dapat terbang dan melakukan migrasi bersama kawanananya ke arah selatan selama musim dingin.

2. Mengapa warna bulu flamingo berwarna merah muda?

ilustrasi bulu flamingo berwarna merah muda (pexels.com/Petr Ganaj)

Mungkin pada bertanya, bagaimana cara burung flamingo memiliki warna bulu merah muda yang sangat cantik ketika dilihat. Padahal ketika masih kecil, burung ini tidak serta merta berwarna merah muda. Warna merah muda pada bulu flamingo diakibatkan oleh jenis makanannya. flamingo memakan berbagai jenis udang, alga, krustasea kecil dari dataran berlumpur.

Makanan tersebut mengandung karoten yang menyebabkan warna flamingo berwarna merah muda, merah atau jingga. Sebagaimana karoten mempengaruhi warna merah pada buah tomat dan warna jingga pada buah wortel.

Warna merah mudah akan terbentuk ketika flamingo yang masih kecil sudah berusia 2-3 tahun. Burung flamingo yang masih kecil mengonsumsi jenis makanan yang mengandung karoten dan memetabolismenya menjadi pigmen pada warna merah mudah bulu

3. Burung flamingo makan dengan posisi kepala di dekat kakinya

ilustrasi flamingo yang sedang makan (pexels.com/Pixabay)

Kepala burung flamingo berada di lumpur ketika mencari makan. Paruh flamingo mengoyak lumpur dari sisi ke sisi dan menjebak makanannya untuk mesuk ke dalam paruhnya. Susunan tulang burung flamingo yang juga cukup panjang. hal tersebut mendukung burung flamingo dalam mencari makanan di lumpur dasar perairan dangkal. makanan yang dicari burung flamingo seperti alga, udang kecil, krustasea, serangga dan ikan kecil.

4. Kelompok flamingo disebut dengan "flamboyan"

ilustrasi sekelompok flamingo yang sedang tidur (pexels.com/Mehmet Turgut Kirkgoz)

Flamingo adalah jenis hewan yang hidupnya berkoloni atau berkelompok. Sebutan untuk kelompok burung flamingo adalah 'Flamboyan". Meskipun terkadang kalimat sebutan Flamingo yang berkelompok disebut dengan resimen, kawanan, stan maupun koloni.

Dikutip dari laman National Zoo, menyebutkan bahwa koloni burung Flamingo yang berada di daratan memiliki jumlah yang bisa mencapai 200.000 ekor flamingo. 

Baca Juga: 7 Fakta Menarik Soang, Unggas yang Sering Dikira Angsa

Writer

Lisa Ayu Aditya

Menulis adalah cara saya mengekspresikan emosi

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya