TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

8 Fakta Anjing Laut Hawaii, si Tukang Tidur yang Suka Perairan Hangat

Anjing laut Hawaii jantan menyerang betina dan anak-anaknya

Anjing laut hawai (commons.m.wikimedia.org/Mark Sullivan)

Anjing laut Hawaii adalah anjing laut yang spesiesnya sedang terancam. Mereka memiliki perut berwarna putih dan tidak mempunyai telinga luar. Panjang tubuhnya bisa mencapai 2-2.4 meter dengan berat 140-270 kilogram. Sebagai gambaran umum, anjing laut Hawaii adalah pemakan oportunistik, memakan apapun mangsa yang ditemuinya.

Mereka dikenal sebagai hawaiian monk seal, nama ilmiahnya adalah Neomonachus schauinslandi. Yuk, kenalan dengan anjing laut Hawaii pada fakta berikut ini!

1. Wilayah penyebaran anjing laut hawai

Anjing laut hawai (commons.m.wikimedia.org/David Eickhoff)

Sebagian besar dari populasi anjing laut Hawaii bisa kamu temui di sekitar bagian barat laut kepulauan Hawaii. Populasi kecil dan terus bertambah berada di sekitar kepulauan Hawaii utama. Animalia menjelaskan bahwa mereka hidup di perairan hangat dan menghabiskan sebagian besar waktunya di laut.

Ketika berada di darat, anjing laut Hawaii akan berkembang biak dan hidup di pasir, karang dan bebatuan. Mereka juga lebih menyukai pantai berpasir dengan perairan dangkal untuk tempat berkembang biak.

2. Anjing laut hawai adalah orang tua yang baik

Anjing laut hawai (commons.m.wikimedia.org/NOAA Fisheries PIFSC)

Ibu anjing laut sangat berdedikasi dalam merawat anak-anaknya, jelas National Geographic. Mereka tetap bersama dengan anak-anaknya pada lima hingga enam minggu pertama. Selama periode tersebut, ibu anjing laut Hawaii tidak makan sehingga berat badannya kehilangan ratusan pon. Baru setelah selesai merawat mereka, ibu anjing laut akan kembali ke gaya hidup menyendirinya.

Baca Juga: 6 Fakta Anjing Laut Berjanggut, Mencari Pasangannya dengan Bernyanyi

3. Anjing laut hawai tidak hidup dalam koloni

Anjing laut hawai (commons.m.wikimedia.org/Jared Wong)

Anjing laut Hawaii kebanyakan hidup menyendiri dan tidak dalam koloni seperti anjing laut lainnya. Tapi, mereka terkadang berbaring berdekatan satu sama lain dalam kelompok kecil, walaupun tidak begitu dekat hingga bersentuhan satu sama lain. NOAA Fisheries mengatakan bahwa anjing laut Hawaii tidur di pantai bahkan terkadang berlangsung selama beberapa hari. Mereka juga bisa tidur di gua kecil bawah air.

4. Anjing laut hawai menyukai perairan hangat

Anjing laut hawai (commons.m.wikimedia.org/N3kton)

Kebanyakan anjing laut hidup di perairan yang dingin. Tapi, spesies satu ini cukup unik sebab mereka menyukai perairan hangat. Biasanya pulau tersebut jarang didatangi oleh manusia. Melansir A-Z Animals, terkadang ada banyak anjing laut yang berada di sana untuk mencari makan.

5. Anjing laut hawai jantan melakukan mobbing

Anjing laut hawai (commons.m.wikimedia.org/Leupold James, U.S. Fish and Wildlife Service)

Sumber yang sama menjelaskan bahwa ketika musim kawin tiba, ketegangan meningkat di populasi anjing laut Hawaii. Terkadang penjantan akan membunuh betina atau anak anjing laut selama serang kelompok yang disebut mobbing. Kematian karena pengeroyokan cenderung meningkat. Telah diupayakan untuk menyeimbangkan rasio populasi anjing laut jantan dan betina.

6. Anjing laut merontokkan rambut dan lapisan luar kulitnya setiap tahunnya

Anjing laut hawai (commons.m.wikimedia.org/Ashley Lee)

Peristiwa annual catastrophic molt, mereka akan merontokkan rambut dan lapisan luar kulitnya. Selama periode pergantian kulit tersebut, anjing laut Hawaii akan tetap berada di pantai selama 10 hari. Awalnya, kulit mereka pada umumnya berwarna abu-abu tua di sisi punggung dan perak terang di bagian perut. Kemudian, warnanya berubah sepanjang tahun karena paparan atmosfernya.

Sinar matahari dan air laut menyebabkan warnanya menjadi cokelat dan perak muda menjadi kuning kecokelatan. Waktu yang dihabiskan dalam air juga bisa menyebabkan pertumbuhan alga sehingga memberinya warna hijau, dilansir Animalia.

7. Anjing laut hawai sangat suka tidur!

Anjing laut hawai (commons.m.wikimedia.org/Andrew Danielson)

Anjing laut Hawaii suka menghabiskan waktu untuk makan, berenang dan tidur! Mereka benar-benar sangat suka tidur. Mereka tidur singkat selama 10-15 menit beberapa kali dalam sehari.

Baca Juga: 6 Fakta Anjing Laut Bercincin, Bertahan di Bawah Air Cukup Lama

Verified Writer

Nur Aulia Safira

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya