TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Kenapa Bisa Terjadi Perpecahan di Yugoslavia? Ini 5 Fakta Pentingnya

Perbedaan suku di Yugoslavia menyebabkan perpecahan

doc-research.org

Yugoslavia merupakan negara di benua Eropa yang pernah diperhitungkan oleh negara lain pada masanya. Awal mulanya, Yugoslavia dibentuk oleh Josip Broz Tito.

Yugoslavia terbentuk karena adanya kesamaan sejarah bahwa mereka pernah terjajah selama berabad-abad. Yugoslavia terdiri dari beberapa negara bagian seperti Bosnia-Herzegovina, Kroasia, Makedonia, Slovenia, Serbia, dan Montenegro.

Sayangnya bersatunya Yugoslavia bukanlah ide yang bagus. Itu karena masing-masing dari negara bagian Yugoslavia nyatanya tidak memiliki kesamaan satu sama lain. Hal inilah yang menyebabkan terjadinya konflik internal di Yugoslavia. Selain itu, ada faktor lain yang menyebabkan terjadinya perpecahan di Yugoslavia. Berikut penyebabnya.

1. Runtuhnya Uni Soviet

wall.alphacoders.com

Uni Soviet yang merupakan musuh utama Amerika Serikat pada Perang Dingin akhirnya runtuh. Melihat hal ini, negara-negara bagian di Yugoslavia ingin melakukan hal yang sama.

Mereka merasa kalau mereka sudah mempunyai sistem politik sendiri. Untuk dapat mewujudkannya, mereka harus mendirikan negara masing-masing dan terbebas dari sistem politik Yugoslavia.

Baca Juga: Kerajinan Tas Kayu Mindi Bantul Tembus Pasar Eropa

2. Perbedaan agama dan bahasa

www.mkrs-ks.org

Yugoslavia adalah negara yang terdiri dari berbagai macam suku dan agama. Terdapat tiga agama yang terdapat di Yugoslavia, yaitu Islam, Kristen Ortodoks, dan Kristen Roma.

Perbedaan keyakinan ini tidak memungkinkan bagi Yugoslavia untuk menjalankan satu sistem yang sama. Selain itu, faktor perbedaan bahasa dan huruf sering kali menjadi permasalahan di Yugoslavia.

3. Adanya gerakan separatis

inavukic.com

Yugoslavia dikenal sebagai negara dengan berbagai macam suku. Perbedaan suku inilah yang memicu adanya gerakan separatis di dalamnya.

Gerakan ini terinspirasi oleh gerakan separatis yang ada di negara-negara Afrika. Dengan adanya gerakan separatis inilah yang membuat terjadinya perpecahan di Yugoslavia.

4. Tidak mampu menghadapi perubahan politik internasional

wikipedia.org

Terjadinya perpecahan di Yugoslavia menyebabkan dampak bagi politik internasional. Hal ini ditandai dengan adanya perang di Kroasia pada tahun 1991.

Pada waktu itu, pemerintah Yugoslavia masih mengupayakan untuk negara tetap bersatu. Namun, dengan adanya perubahan politik internasional yang cepat membuat pemerintah Yugoslavia tidak bisa berkata apa-apa.

Baca Juga: Jika Yugoslavia Masih Ada, Mungkin Ini Skuat Timnasnya Sekarang

Verified Writer

Xehi Dekirty

A person who wants to live in peace

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya