Bencana geologi berupa fenomena sinkhole baru-baru ini mengejutkan warga di Kabupaten Lima Puluh Kota, Sumatra Barat. Tepatnya, setelah sebuah lubang raksasa berdiameter lebih dari 10 meter muncul secara tiba-tiba di tengah persawahan. Peristiwa yang terjadi di Nagari Situjuah Batua ini memicu kekhawatiran mengenai stabilitas tanah di bawah pemukiman dan lahan produktif.
Mengingat sifatnya yang muncul tanpa peringatan dan berpotensi terus meluas, masyarakat mulai mempertanyakan dampak dari fenomena ini. Lantas, apakah sinkhole berbahaya? Faktanya, lubang amblas ini sangat mengancam nyawa dan infrastruktur sekitar. Agar dapat lebih memahami risiko dan cara mengantisipasinya, simak penjelasan lengkap berikut ini.
