Seperti yang kita tahu, ayam merupakan spesies unggas yang sangat dekat dengan kehidupan manusia. Ia bisa dimakan, sering dipelihara, dan hidup berdampingan dengan manusia. Ayam juga mudah dikenali, khususnya dari kebiasaan, perilaku, ukuran, suara, dan ciri fisiknya. Layaknya unggas lain, ayam juga merupakan hewan ovipar yang bereproduksi dengan cara bertelur.
Namun, apa kamu tahu berapa lama ayam mengerami telurnya? Gak cuma itu, pasti kamu juga gak tahu bagaimana ayam mengerami telur, faktor apa yang berpengaruh terhadap masa pengeraman telur, hingga di mana ayam mengerami telurnya. Nah, jika kamu mengetahui semua hal tersebut maka kamu wajib menyimak pembahasan berikut. Sebab, kita akan membahas semuanya secara mendalam.
