Sakit gigi pada kucing bisa menjadi masalah yang jarang disadari oleh banyak pemilik, sebab hewan ini kerap menyembunyikan rasa sakit dengan sangat baik. Kondisi ini bisa membuat masalah kesehatan mulut berkembang tanpa terdeteksi, sehingga menjadi lebih parah dan mengganggu aktivitas kucing sehari-hari.
Penyebab sakit gigi pada kucing sebetulnya beragam, mulai dari penumpukan plak hingga penyakit serius yang memerlukan tindakan medis. Berikut ini merupakan beberapa faktor penyebab sakit gigi pada kucing yang wajib diwaspadai agar bisa memberikan penanganan yang tepat.
