TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Cara Ilmiah agar Tak Terlalu Basah saat Kehujanan

Ada rumusnya, lho!

freepik.com/oneinchpunch

Kehujanan adalah salah satu masalah sehari-hari. Kamu terjebak di udara terbuka yang mulai meneteskan hujan, tanpa jas hujan atau payung. Gak ada tempat berteduh di sekitarmu. Apa yang harus kamu lakukan agar kamu gak terlalu basah akibat hujan ini?

globe-views.com

Dilansir dari buku "The Geek Guide to Life" karya Colin Stuart dan Mun Keat Looi, inilah cara ilmiah untuk meminimalkan kebasahan di bawah hujan!

1. Ada rumus ilmiah tentang tingkat kebasahan total akibat hujan

fakesartorialist.com

Franco Bocci adalah ahli Fisika yang terus berusaha menginvestigasi kejadian sehari-hari ini. Pada tahun 2012, ia menghasilkan penelitian yang dipublikasi dalam European Journal of Physics. Dalam penelitian tersebut, salah satunya ditemukan formulasi tingkat kebasahan total akibat hujan sebagai berikut:

Kebasahan total = (Kebasahan per detik x waktu di bawah hujan) + (kebasahan per meter x jarak yang ditempuh)

Baca juga: Secara Ilmiah, Ini 6 Benda Terjorok yang Kamu Sentuh Setiap Hari!

2. Kondisi hujan pertama: hujan turun membasahimu secara lurus dari atas ataupun agak miring dari arah depanmu

illawarramercury.com.au

Yang perlu kamu lakukan untuk meminimalkan basah akibat dari itu adalah berlari sekencang mungkin. Berlarilah secepat yang kamu bisa. Kamu akan sekalian bisa mengukur ketahanan tubuhmu saat berlari kencang.

3. Kondisi hujan kedua: hujan turun membasahimu dari arah belakangmu

youtube.com

Yang harus kamu lakukan untuk meminimalkan basah akibat dari itu adalah berlari menyesuaikan kecepatan angin yang sedang bertiup saat itu. Tenang saja, kalau kamu berkonsentrasi, kecepatan angin saat itu cukup bisa dirasakan kok. Namun memang ini memerlukan kesiapan fisik prima.

Baca Juga: Rumahmu Berhantu? Ini 7 Penjelasan Ilmiah dari Hal Mistis yang Terjadi

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya