Menorehkan prestasi di Gelaran Olimpiade telah dianggap sebagai pencapaian terbesar yang bisa didapatkan oleh seorang pebasket profesional. Bahkan jika dibandingkan dengan FIBA World Cup, medali Olimpiade masih tetap dianggap lebih prestis.
Sehingga tak heran jika di ajang Olimpiade, setiap negara peserta menyiapkan susunan pemain terbaik dari negaranya guna membantu mereka menjadi juara. Lantas negara mana sajakah yang paling dijagokan akan meraih medali emas cabang olahraga basket putra di Olimpiade Tokyo 2020? Berikut kami sajikan daftar dan ulasannya, check this out!