Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
Nikola Jokic (instagram.com/nuggets)
Nikola Jokic (instagram.com/nuggets)

Denver Nuggets merupakan tim yang mengakhiri musim 2022/2023 lalu dengan memenangkan gelar NBA. Seakan masih berapi-api, tim yang dilatih Michael Malone ini kembali menunjukkan dominasinya pada 2023/2024 ini. Per 1 Janurari 2024, Nuggets sementara menempati posisi ke-3 klasemen Wilayah Barat.

Penampilan konsisten Nuggets tidak lepas dari peran center andalan mereka, yaitu Nikola Jokic. Termasuk Jokic, Nuggets sendiri sedikitnya memiliki empat opsi center lain yang bisa mereka andalkan untuk mengarungi musim NBA 2023/2024 ini. Siapa saja mereka?

1. Nikola Jokic menjadi opsi utama mengisi posisi center

Nikola Jokic (instagram.com/nuggets)

Nikola Jokic merupakan salah satu pemain terbaik yang ada di NBA saat ini. Keberhasilannya membawa Denver Nuggets meraih gelar pada 2022/2023 lalu menjadi bukti dominasi yang sulit dihentikan. Tidak hanya membawa Nuggets menjadi juara, Jokic bahkan memenangkan gelar Final MVP berkat penampilan luar biasanya.

Pada 2023/2024 ini, Nuggets kembali mempercayakan tugas untuk mengisi posisi center utama kepada Jokic. Pemain bertinggi 211 cm ini menjawab kepercayaan yang diberikan kepadanya dengan mencatatkan rata-rata 26,1 poin, 12,3 rebound, dan 9,2 assist per pertandingan. Dirinya juga menjadi satu-satunya center yang masuk dalam lima besar sementara pemain NBA dengan rata-rata asisst tertinggi di musim ini.

2. Zake Nnaji, pemain muda yang menjadi opsi kedua untuk mengisi posisi center

Zeke Nnaji (instagram.com/nuggets)

Zeke Nnaji merupakan pemain kelahiran 9 Januari 2001 yang telah memiliki pengalaman bermain untuk Denver Nuggets selama 3 musim. Pemain dengan tinggi 206 cm ini bergabung bersama Nuggets setelah dirinya terpilih di urutan ke-22 pada NBA Draft 2020. Meski telah bermain untuk Nuggets selama 3 musim, Nnaji masih kesulitan untuk mendapat waktu bermain yang cukup.

Nnaji sempat mendapatkan rata-rata durasi bermain selama 17 menit per pertandingan pada musim 2021/2022 lalu. Namun, pada 2023/2024 ini, dirinya hanya mendapatkan rata-rata durasi bermain selama 10 menit per pertandingan. Dengan minimnya durasi bermain yang ia dapatkan, Nnaji hanya mampu mencatatkan rata-rata 3,5 poin, 2,3 rebound, dan 0,5 assist per pertandingan.

3. DeAndre Jordan, pemain senior yang menjadi opsi ketiga untuk mengisi posisi center

DeAndre Jordan (instagram.com/nuggets)

DeAndre Jordan merupakan salah satu pemain paling berpengalaman yang dimiliki Denver Nuggets pada 2023/2024 ini. Pemain berusia 35 tahun ini telah bermain di NBA sejak 2008 lalu. Musim ini, Jordan memasuki musim ke-15 dalam kariernya.

Kini, Jordan bertugas sebagi center yang menjadi opsi ketiga untuk Nuggets. Berkat perannya tersebut, ia mendapatkan rata-rata durasi bermain selama 13,2 menit per pertandingan. Dengan menit bermain yang ia miliki, Jordan mencatat rata-rata 4,8 poin, 5,1 rebound, dan 1,1 assist per pertandingan.

4. Peyton Watson, pemain muda serba bisa yang menjadi opsi keempat mengisi posisi center

Peyton Watson (instagram.com/nuggets)

Peyton Watson merupakan pemain termuda dalam daftar pemain yang menjadi opsi Denver Nuggets untuk mengisi posisi center pada 2023/2024 ini. Lahir pada 11 September 2002 membuatnya kini masih berusia 21 tahun. Watson juga hanya memiliki pengalaman bermain selama 1 musim bersama Nuggets.

Sejatinya Watson merupakan pemain yang biasa mengisi posisi small forward dan shooting guard. Namun, pada musim ini, dirinya masuk sebagai opsi untuk mengisi posisi center. Sementara itu, Watson memiliki catatan 6,6 poin, 2,5 rebound, dan 1,1 assist dari rata-rata durasi bermain selama 17,6 menit per pertandingan.

5. Jay Huff menjadi opsi terakhir untuk mengisi posisi center

Jay Huff (instagram.com/grandrapidsgold)

Jay Huff menjadi opsi terakhir Denver Nuggets untuk mengisi posisi center pada 2023/2024. Huff merupakan pemain yang berusia 26 tahun. Namun, dirinya baru memiliki pengalaman bermain di NBA selama 2 musim.

Pada 2022/2023 lalu, Huff merupakan center yang bermain untuk Washington Wizzard. Pada musim tersebut, pemain dengan tinggi 216 cm ini hanya memiliki kesempatan bermain sebanyak 7 kali. Tidak jauh berbeda dengan musim lalu, Huff juga masih kesulitan untuk mendapatkan kesempatan bermain pada musim ini. Per 1 Januari 2024, Huff baru memiliki kesempatan bermain sebanyak 2 kali bersama Nuggets.

Sementara itu, tidak banyak perubahan yang terjadi dalam skuad Denver Nuggets pada 2023/2024 ini. Nuggets masih mempertahankan beberapa pemain pentingnya yang berkontribusi pada 2022/2023 lalu. Tim yang bermarkas di Pepsi Center, Denver, Colorado, Amerika Serikat ini juga masih menjadi salah satu tim yang berpotensi meraih gelar pada musim ini.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team