TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Pengakuan Lee Zii Jia Diperdaya Vito di French Open 2022

Vito petik kemenangan usai ladeni permainan Lee Zii Jia

Shesar Hiren Rhustavito di French Open 2022 (dok. PP PBSI)

Jakarta, IDN Times - Shesar Hiren Rhustavito memberi kejutan di ajang French Open 2022 usai menaklukkan ranking kedua dunia asal Malaysia, Lee Zii Jia, di Stade Pierre de Coubertin, Paris, Prancis, Rabu (26/10/2022). Vito memang main sempurna dan mampu menang dua game langsung dalam duel itu, 21-19 dan 21-18.

Lee mengakui tak mampu keluar dari tekanan saat melawan Vito selama 44 menit. Akibat terlalu bernafsu, Lee dipaksa melakukan sejumlah kesalahan yang membuatnya harus tersingkir.

"Saya banyak melakukan kesalahan dan tidak sabar," kata Lee dikutip Berita Harian.

Baca Juga: Ketat, Vito Tembus 16 Besar French Open Usai Kandaskan Lee Zii Jia

1. Menolak sombong

Tunggal putra andalan Malaysia, Lee Zii Jia di Indonesia Open 2021. (dok. Humas PP PBSI Indonesia)

Ada anggapan jika Lee kalah karena lengah dan kurang waspada akibat sekarang menempati posisi dua dunia. Pendapat ini langsung ditepis Lee. Status nomor dua dunia, ditegaskan Lee, tak membuatnya jemawa.

"Saya tak berpuas hati dengan pencapaian sekarang, masih berusaha memperbaiki kelemahan karena banyak yang harus ditingkatkan. Saya juga harus meningkatkan level permainan," ujar Lee.

2. Vito disiplin saat main

Shesar Hiren Rhustavito di 16 besar Malaysia Open 2022 (dok. PP PBSI)

Ketika Lee mengaku terbawa permainan, Vito mengungkapkan kuncinya cuma tampil lepas. Vito tak mau status Lee yang merupakan peringkat dua dunia berpengaruh kepadanya. Baginya, yang paling penting adalah mengumpulkan poin dalam pertandingan

"Fokus dan disiplin jadi kunci kemenangan di laga ini. Sebab, poinnya sangat ketat," ujar Vito.

Baca Juga: Leo/Daniel dan Rinov/Pitha Tantang Unggulan di French Open Hari Ini

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya