TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Sabet Emas SEA Games, Timnas Basket Indonesia Harus Naik Level

Timnas basket Indonesia baru saja ciptakan sejarah

Timnas basket Indonesia merayakan keberhasilan raih emas di SEA Games 2021 / Dokumentasi Komite Olimpiade Indonesia

Jakarta, IDN Times - Tim Indonesia mendapat kado manis pada Minggu (22/5/2022). Timnas basket Indonesia berhasil meraih medali emas untuk pertama kalinya di SEA Games serta memutus dominasi Filipina.

Bertanding di Thanh Tri Sports Center, Timnas basket berhasil menang dengan skor 85-81. Hasil tersebut sudah cukup membawa Indonesia buat jadi juara di cabang olahraga basket SEA Games 2021.

Tentunya, ini menjadi sebuah kejutan besar sekaligus kado manis buat Indonesia. Dengan manisnya, Indonesia memutus dominasi Filipina yang sudah berlangsung selama 13 edisi beruntun.

"Ini emas pertama untuk basket di SEA Games, sejarah. Dulu, sebenarnya Timnas Indonesia pernah kalahkan Filipina, tapi di ajang SEABA Cup pada 1996. Momen itu terulang, tapi di SEA Games," ujar Chief de Mission Indonesia, Ferry J Kono, dalam keterangannya.

Baca Juga: 3 Fakta Menarik Usai Indonesia Raih Emas Basket SEA Games 2021

1. Erick Thohir turut layangkan pujian

Timnas basket Indonesia merayakan keberhasilan raih emas di SEA Games 2021 / Dokumentasi Komite Olimpiade Indonesia

Central Board Member FIBA, Erick Thohir, tak ketinggalan buat melayangkan rasa terima kasih atas catatan bersejarah yang diraih tim Indonesia. Bagi Erick, ini menjadi momentum buat basket Indonesia naik level.

Terlebih, Indonesia akan menghadapi event besar, yakni FIBA Asia Cup, Juli 2022 nanti. Kebetulan, Indonesia yang jadi tuan rumah.

"Ini momen kebangkitan dan saya apresiasi kerja keras seluruh pemain, pelatih, dan pengurus yang memiliki motivasi serta kepercayaan diri tinggi demi mendorong prestasi basket Indonesia level lebih tinggi," kata Erick dalam keterangannya.

2. Kejutan sudah terjadi sejak pagi

Lifter Indonesia, Muhammad Zul Ilmi, berlaga di SEA Games 2021 / Dokumentasi Komite Olimpiade Indonesia

Sebenarnya, tak cuma basket yang memberikan kejutan. Dari angkat besi juga tercipta sebuah hasil yang tak diduga.

Muhammad Zul Ilmi berhasil meraih medali emas pula dari nomor 89 kilogram putra. Dia menggungguli dua pesaing terberatnya, Anh Bui Tuan (Vietnam) dan Phacharamethi Tharaphan (Thailand).

Raihan emas Zul, menjadi yang ke-60 buat Indonesia dan mulai membuat posisi di klasemen perolehan medali kian aman.

"Sejak pagi, kita sudah dikejutkan dengan Zul Ilmi yang raih emas di debutnya. Kini, ditutup dengan Timnas basket," kata Ferry.

Baca Juga: [BREAKING] Keren! Indonesia Putus Dominasi Filipina di Basket SEA Games

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya