Jakarta, IDN Times - Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting memutuskan mundur dari Indonesia Masters 2026. Keputusan ini diambil jelang laga 16 besar Indonesia Masters 2026 di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (22/1/2026).
Ginting, sapaan akrab Anthony, sejatinya akan berhadapan dengan wakil Singapura, Jia Heng Jason Teh. Ia memutuskan mundur karena cedera pinggang.
Hal ini disampaikan pelatih tunggal putra utama Pelatnas PBSI, Indra Wijaya.
“Dia merasa ada kurang enak di bagian pinggang. Kita sudah usahakan dengan tim fisio PBSI yang terbaik untuk dia (Ginting), usahakan untuk recovery siang hari ini. Sampai pagi tadi pun kita masih usahakan untuk masih fisio,” kata Indra dalam konferensi pers di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (22/1/2026).
“Selesai pemanasan tadi rasanya gak memungkinkan untuk (pertandingan). Sehingga saya memutuskan untuk menarik Ginting dari Indonesia Masters ini,” sambung dia.
Keputusan Ginting ini memastikan Jason melangkah mulus tanpa keringat ke perempat besar Indonesia Masters 2026.
Mundurnya Ginting membuat tunggal putra Indonesia hanya menyisakan satu wakil, yakni Alwi Farhan. Pada babak 16 besar, Alwi akan berhadapan dengan wakil ChinaWang Zheng Xing.