Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Comeback Epik, Rehan/Gloria ke 16 Besar Japan Open 2025

Ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emanuelle Widjaja dalam laga melawan India di fase grup D Piala Sudirman 2025 (dok. PP PBSI)
Ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emanuelle Widjaja dalam laga melawan India di fase grup D Piala Sudirman 2025 (dok. PP PBSI)
Intinya sih...
  • Comeback epik Rehan/Gloria di game pertama
  • Nyaman di game kedua
  • Amri/Nita menyusul Rehan/Gloria ke babak 16 besar
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Jakarta, IDN Times - Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emanuelle Widjaja memenangkan laga 32 besar Japan Open 2025. Pasangan non pelatnas PBSI binaan PB Djarum ini menang dua game langsung atas wakil Taiwan, Yang Po-Hsuan/Hu Ling Fang, dengan skor 22-20, 21-15 di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Jepang pada Selasa (15/7/2025).

Kemenangan ini memastikan Rehan/Gloria melaju ke babak 16 besar. Rehan/Gloria jadi wakil ganda campuran Indonesia pertama yang lolos dari 32 besar Japan Open 2025.

1. Comeback epik di game pertama

Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emanuelle Widjaja jadi wakil Indonesia pertama yang lolos ke perempat final All England 2025 (dok. PP PBSI)
Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emanuelle Widjaja jadi wakil Indonesia pertama yang lolos ke perempat final All England 2025 (dok. PP PBSI)

Rehan/Gloria tak langsung bermain nyaman di game pertama. Malahan, Rehan/Gloria babak belur tertinggal hingga tujuh angka dengan skor 2-9.

Namun, Rehan/Gloria terus berusaha mengunci angka. Berhasil mengamankan beberapa poin, Rehan/Gloria mengintimidasi pasangan Yang/Hu sehingga wakil Taiwan itu kerap melakukan unforced error.

Rehan/Gloria sukses comeback dengan epik saat menyamakan kedudukan menjadi 9-9. Pukulan Yang Po-Hsuan keluar dari lapangan dan malah membawa Rehan/Gloria membalikkan keadaan dan memimpin 10-9.

Interval game pertama diamankan Rehan/Gloria dengan skor 11-10. Usai jeda, permainan memanas. Kedua pasangan saling berkejaran angka. Deuce tercipta dengan skor 20-20. 

Rehan/Gloria bermain lebih fokus di momen krusial. Pukulan Yang Po-Hsuan dinyatakan out. Ini membawa Rehan/Gloria unggul tipis 21-20 di game poin. Pukulan lurus Rehan Naufal tak mampu diantisipasi Yang/Hu. Skor 22-20, Rehan/Gloria mengunci kemenangan.

2. Nyaman di game kedua

Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emanuelle Widjaja jalani latihan perdana jelang Piala Sudirman 2025 (dok.PP PBSI)
Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emanuelle Widjaja jalani latihan perdana jelang Piala Sudirman 2025 (dok.PP PBSI)

Game kedua berlangsung berbeda. Rehan/Gloria bermain lebih nyaman dengan pola serangan mereka. Sementara Yang/Hu terus bermain dalam tekanan.

Rehan/Gloria unggul mulai dari tiga angka dengan skor 8-5 hingga sukses mengunci interval game kedua dengan skor 11-6. Usai jeda, Rehan/Gloria terus menambah angka.

Yang/Hu sempat berusaha mengejar, mempertipis ketertinggalan. Namun keunggulan masih terius dijaga Rehan/Gloria dengan skor 17-15.

Smash keras Gloria dari depan net tak mampu dijangkau Yang Po-Hsuan. Skor 20-15, Rehan/Gloria mengunci match point. Pukulan terakhir Hu Ling Fang melebar ke belakang lapangan dan dibiarkan Rehan Naufal. Skor 21-15, Rehan/Gloria memenangkan laga di game kedua.

3. Amri/Nita menyusul Rehan/Gloria

Amri Syahnawi/Nita Violina Marwah di 32 besar Orleans Masters 2025 (dok.PBSI/Badmintonphoto/Raphael Sachetat)
Amri Syahnawi/Nita Violina Marwah di 32 besar Orleans Masters 2025 (dok.PBSI/Badmintonphoto/Raphael Sachetat)

Rehan/Gloria jadi ganda campuran Indonesia pertama yang menembus 16 besar Japan Open 2025. Langkah mereka kemudian diikuti pasangan pelatnas, Amri Syahnawi/Nita Violina Marwah.

Berlaga di babak 32 besar, Amri/Nita menang mudah atas pasangan China, Cheng Xing/Zhang Chi dengan skor 21-10, 21-19.

Indonesia sejatinya menurunkan tiga ganda campuran di Japan Open 2025. Kini tersisa pasangan muda Jafar Hidayatullah/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu yang harus menjalani laga 32 besar.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Dheri Agriesta
EditorDheri Agriesta
Follow Us

Latest in Sport

See More

Dominan, China Juara Umum Kejuaraan Dunia Senam Artistik 2025

25 Okt 2025, 20:59 WIBSport