9 Pemain NBA yang Kariernya Hancur karena Cedera, Ada Peraih MVP!

Sungguh disayangkan

Banyak pemain hebat yang pernah bermain di NBA. Namun, tak sedikit dari mereka yang mengalami nasib kurang beruntung. Cedera selalu menjadi momok paling menakutkan bagi semua pebasket. Jika tak kunjung sembuh, kariernya pun juga tak bisa membaik.

Cedera bisa diakibatkan kala pertandingan, semisal bertabrakan dengan pemain lain ataupun jatuh dengan posisi yang salah. Ada juga yang mengalami masalah pada tulang, seperti degenerasi.

Padahal, sebelum cedera, mereka diprediksi mampu menjadi bintang baru di NBA. Sayang, nasib kurang berpihak pada mereka. Berikut 9 pemain NBA yang kariernya hancur karena cedera.

1. Brandon Roy

9 Pemain NBA yang Kariernya Hancur karena Cedera, Ada Peraih MVP!time.com

Brandon Roy merupakan salah satu calon bintang kala ia pertama kali muncul di NBA. Tiga kali masuk all star menjadi bukti bahwa kualitasnya memang hebat. Sayangnya, pemain yang berposisi sebagai shooting guard ini mengalami kelainan pada lututnya yang disebut degenerative knee.

Kelainan tersebut menyebabkan ia kesulitan dalam melakukan pergerakan yang explosive dan membuat menit bermainnya menurun. Peraih Rookie of The Year pada tahun 2007 itu pun harus mengubur kariernya sebelum usia 30 tahun.

2. Penny Hardaway

9 Pemain NBA yang Kariernya Hancur karena Cedera, Ada Peraih MVP!orlandopinstripedpost.com

Hardaway adalah rekan duet yang cocok bagi Shaquile O'neal kala mereka membela Orlando Magic. Duet mereka pun sukses mengantar timnya melaju hingga partai final tahun 1995. Saat itu mereka sempat mengalahkan Chicago Bulls yang diperkuat Michael Jordan.

Meskipun bermain selama 13 musim, karier Penny sepertinya telah berakhir pada musim 1997/1998. Cedera pada lutut membuatnya tak sehebat sebelumnya. Meskipun masih bermain, ia tak lagi menjadi bintang NBA.

3. Allan Houston

9 Pemain NBA yang Kariernya Hancur karena Cedera, Ada Peraih MVP!backsportspage.com

Awal karier Allan Houston dimulai pada tahun 1993 dengan membela Detroit Pistons. Namun, ia baru benar-benar meraih sukses kala bermain bagi New York Knicks. Ia berhasil membawa Knicks melaju hingga partai final NBA di tahun 1999. Houston juga masuk all star dua kali, yakni di tahun 2000 dan 2001.

Setelah itu ia diterpa cedera lutut yang membuat permainannya menurun. Ia bahkan sempat kehilangan dua musim bermain akibat cedera yang dideritanya. Hal tersebut membuat ia memutuskan pensiun di tahun 2005.

4. Bill Walton

9 Pemain NBA yang Kariernya Hancur karena Cedera, Ada Peraih MVP!news.cgtn.com

Bill Walton merupakan salah satu center terbaik pada eranya. Bermain untuk Portland Trail Blazers, ia mempersembahkan satu-satunya gelar bagi timnya di tahun 1977. Tahun yang sama ketika ia meraih gelar MVP.

Selama 10 tahun bermain, Walton memang tak pernah lepas dari cedera. Meskipun begitu, di akhir kariernya ia masih bisa meraih gelar Sixth Man of The Year dan juara NBA bersama Boston Celtics di musim 1986. Jika tak cedera mungkin prestasinya akan lebih baik lagi.

Baca Juga: 10 Pelatih NBA dengan Jumlah Pertandingan Terbanyak Sepanjang Sejarah

5. Sam Bowie

9 Pemain NBA yang Kariernya Hancur karena Cedera, Ada Peraih MVP!athletespeakers.com

Terpilih pada NBA Draft 1984 sebelum Michael Jordan, semua orang berharap bahwa Sam Bowie akan menampilkan sesuatu yang luar biasa. Namun, pada kenyataannya pria yang berposisi sebagai center tersebut selalu bermasalah dengan cedera.

Portland Trail Blazers yang memilih Bowie di tempat kedua pasti sangat menyesal karena telah melewatkan Michael Jordan. Bowie pun melanjutkan kariernya dengan membela New Jersey Nets dan Los Angeles Lakers. Namun, ia tak pernah mencapai potensi terbaiknya.

6. Ralph Sampson

9 Pemain NBA yang Kariernya Hancur karena Cedera, Ada Peraih MVP!nbastraya.com

Ralph Sampson cukup sukses di awal kariernya sebagai pemain. Dipilih Houston Rockets ditempat pertama pada NBA Draft 1983, penampilannya tak mengecewakan. Berduet dengan Hakeem Olajuwon, mereka dikenal sebagai menara kembar karena tubuh tingginya.

Berkat ia dan Hakeem, Rockets berhasil mencapai babak final NBA musim 1986 sebelum ditaklukan Boston Celtics. Tak seperti Hakeem yang berhasil juara bersama Rockets, karier Sampson berakhir tragis akibat cedera kambuhan yang dideritanya.

7. Yao Ming

9 Pemain NBA yang Kariernya Hancur karena Cedera, Ada Peraih MVP!news.cgtn.com

Sebenarnya karier Yao Ming tak buruk-buruk amat. Mengawali kariernya pada tahun 2002, ia hanya membela Houston Rockets sepanjang kariernya di NBA. Bermain hingga 2011, Yao sukses masuk all star delapan kali.

Namun, selama membela Rockets, ia jarang tampil maksimal akibat cedera yang selalu menghantuinya. Ia pun terpakasa pensiun pada tahun 2011. Meskipun begitu, berkat Yao, basket menjadi lebih populer di Asia dan dunia.

8. Pete Maravich

9 Pemain NBA yang Kariernya Hancur karena Cedera, Ada Peraih MVP!crescentcitysports.com

"Pistol" Pete Maravich merupakan salah satu shooter terhebat sepanjang sejarah NBA. Selama kariernya ia sukses masuk lima kali all star serta sekali meraih titel scoring champion yang merupakan pencetak poin terbanyak dalam satu musim.

Sayangnya, karier gemilangnya hanya bertahan sepuluh tahun dan harus berakhir tahun 1980 akibat cedera yang dideritanya. Berkat penampilan hebatnya, nomor punggung 7 miliknya dipensiunkan oleh Utah Jazz.

9. Brad Daugherty

9 Pemain NBA yang Kariernya Hancur karena Cedera, Ada Peraih MVP!numberfire.com

Brad Daugherty merupakan salah satu pemain terbaik yang pernah dimiliki Cleveland Cavaliers. Kariernya sejak tahun 1986 hingga 1996 ia habiskan seluruhnya di sana. Pemain berposisi center tersebut berhasil mencicipi lima kali all star.

Sama seperti Pete, sebenarnya karier Daugherty bisa lebih panjang lagi. Sayangnya, cedera punggung yang dideritanya tak pernah pulih sehingga kariernya pun harus berakhir tahun 1996.

 

Itulah 9 pemain yang kariernya harus berakhir akibat cedera. Pencapaian mereka cukup bagus, bahkan masuk all star dan meraih MVP. Jika tak cedera, prestasi mereka pastinya akan lebih baik.

Baca Juga: 10 Pebasket NBA dengan Jumlah Kekalahan Terbanyak Sepanjang Sejarah

Genady Althaf Photo Verified Writer Genady Althaf

berbagi dengan menulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya