Jonatan Christie kembali harus menunda ambisinya meraih gelar juara di awal musim 2026. Tunggal putra utama Indonesia itu finis sebagai runner-up India Open 2026 usai kalah di laga final.
Pada pertandingan puncak yang digelar di Indira Gandhi Sports Complex, New Delhi, Minggu (18/1/2026), Jonatan tak mampu membendung permainan Wakil Taiwan, Lin Chun-yi, setelah kalah dua gim langsung dengan skor 21-10 dan 21-18.
Hasil ini memastikan gelar tunggal putra India Open 2026 menjadi milik Lin Chun-yi. Sementara bagi Jonatan, kekalahan tersebut menutup perjuangannya yang cukup impresif sepanjang turnamen.
