Memasuki awal 2026, Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) kembali merilis daftar peringkat terbaru pebulu tangkis dunia. Daftar ini menjadi rujukan awal untuk melihat posisi para atlet setelah menjalani rangkaian turnamen sepanjang musim sebelumnya. Peringkat pekan ini sekaligus menjadi peringkat pertama yang dirilis BWF pada awal tahun 2026.
Bagi Indonesia, rilis peringkat ini memberikan gambaran menarik tentang kekuatan atlet nasional di kancah internasional. Sejumlah nama berhasil bertahan di papan atas, sementara yang lain menunjukkan peningkatan performa yang patut diperhitungkan. Lalu, siapa saja lima pebulu tangkis terbaik Indonesia berdasarkan peringkat BWF pada pekan pertama awal 2026 ini?
