Manchester United sukses melaju ke perempat final Liga Europa 2024/2025. Mereka melewati adangan Real Sociedad berkat kemenangan 4-1 pada leg kedua babak 16 besar. Setan Merah pun unggul agregat 5-2 usai bermain imbang 1-1 pada pertemuan pertama.
Dengan hasil tersebut, Manchester United menjaga asa menjadi juara Liga Europa musim ini. Selain itu, mereka juga masih tak terkalahkan sejak fase grup. Setan Merah bahkan menjadi satu-satunya klub yang belum pernah kalah di kompetisi Eropa 2024/2025.
Manchester United kini punya kans menjuarai Liga Europa tanpa kalah. Jika berhasil, mereka bakal menyusul capaian tiga klub yang pernah lebih dulu melakukannya. Inilah ketiga klub tersebut.
