Jakarta, IDN Times - Kapten Manchester United, Bruno Fernandes mendapat tawaran fantastis dari klub Arab Saudi, Al-Hilal. Tawaran tersebut tak mempengaruhinya yang ingin tetap bertahan di Manchester United.
Al-Hilal menjadi klub yang paling serius mengejar Fernandes. Mereka memanfaatkan turbulensi yang terjadi di ruang ganti MU sepanjang musim 2024/25.
Mereka menyodorkan 200 juta poundsterling, atau setara Rp4,4 triliun sebagai pemulus. Separuh untuk gaji Fernandes selama tiga musim, setengahnya untuk mahar kepada MU.