TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Sempat Berkelahi, Lilipaly & Comvalius Cetak 0-1 di Kandang PSM

Golnya sangat dramatis sekali...

baliutd.com

Sesama pemain Bali United, Stefano Lilipaly dan Sylvano Comvalius tiba-tiba saling serang saat pertandingan berlangsung antara PSM Makassar melawan Bali United (6/11/2017), di pekan ke-33 Liga 1. Insiden itu terjadi di menit ke 40'.

Tidak diketahui penyebabnya. Tetapi sepertinya Comvalius marah karena Lilipaly lebih memilih tendangan spekulasi ke gawang PSM dibanding mengoper ke Comvalius yang dalam posisi bebas.

Kejadian tersebut menegangkan sekaligus membingungkan.

bolasport.com

Perkelahian Lilipaly dan Comvalius membuat pertandingan ini jadi menegangkan. Beruntung rekannya, Irfan Bachdim sigap melerai dua pemain asal Belanda ini. Baru kemudian kapten Bali, Taufiq menenangkan suasana agar seluruh pemain tetap tenang.

Akhirnya wasit memberikan keduanya kartu kuning kepada Lilipaly dan Comvalius akibat perilaku tidak terpuji dari mereka berdua.

Kejadian itu juga membingungkan pemain PSM dan penonton di stadion melihat kelakuan dua pemain yang masih satu tim. Pemain PSM hanya melerai sebisanya agar pertandingan bisa berlanjut dengan lancar.

Peristiwa serupa pernah juga terjadi di Liga Inggris tahun 2006 antar sesama pemain Newcastle United, Lee Bowyer dan Keiron Dyer yang saling pukul saat pertandingan berlangsung melawan Aston Villa. Bedanya Bowyer dan Dyer langsung dikartu merah oleh wasit.

Walau berkonflik namun Fano dan Comvalius tetap kompak memberi kemenangan Buat BUFC.

kompas.com

Setelah bersitegang di babak pertama, Lilipaly dan Comvalius tetap dimainkan. Ada kekhawatiran pemain Bali United jadi tidak kompak setelah insiden itu terjadi. Namun justru sebaliknya. Di menit 94' Serdadu Tridatu berhasil mencetak gol yang diciptakan Lilipaly berkat umpan matang dari Comvalius.

Setelah gol itu terjadi, Fano dan Comvalius saling berpelukan, melupakan perkelahian mereka berdua sebelumnya. Ini membuktikan bahwa mereka berdua adalah dua pemain profesional yang mementingkan kemenangan tim dibanding urusan personal pemain.

Verified Writer

Dwiki Libra

https://serigala-bola.blogspot.com/

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya