TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Mesin Gol Arema Siap Tempur di Piala AFF

Shin Tae Yong sebut Timnas Indonesia terus berkembang

Timnas Indonesia berhasil menahan imbang Thailand 2-2 sekalgus meraih poin perdana di kualifikasi Piala Dunia 2022, Kamis (3/6/2021). (Dok. PSSI).

Jakarta, IDN Times - Timnas Indonesia menggeber persiapan menuju duel pertamanya di Piala AFF 2020. Mereka memanfaatkan waktu sisa tiga hari lagi mematangkan strategi untuk meraih kemenangan.

Pada laga pertama, Timnas Indonesia akan bersua Kamboja dalam duel yang akan digelar di Bishan Stadium, Kamis (9/12/2021). Pelatih Shin Tae Yong pun mengusung target menang untuk memudahkan langkah anak asuhnya melaju ke fase gugur.

"Saat ini pemain bekerja keras dan berjuang semaksimal jelang pertandingan perdana melawan Kamboja. Perkembangan mereka sangat baik, tentu ini menjadi modal bagus demi raihan hasil terbaik di Piala AFF 2020," kata Shin Tae Yong dalam rilis PSSI. 

Baca Juga: Jadwal Timnas Indonesia di Fase Grup Piala AFF 2020

1. Minta doa dan dukungan

Kushedya Hari Yudo akui sudah rindu kembali merumput. IDN Times/ Alfi Ramadana

Shin mengungkapkan, kondisi anak asuhnya sudah siap tempur di Piala AFF. Dia begitu antusias jelang laga pertama Timnas Indonesia. Pelatih asal Korea Selatan itu ingin anak asuhnya tampil maksimal dalam pertandingan nanti. Terlebih, hasil dalam laga pertama begitu penting dalam sebuah turnamen. 

Sementara, striker Timnas Indonesia, Kushedya Yudo, mengungkapkan, persiapan terus dilakukan skuad Garuda, khususnya untuk menghadapi laga pertama. Dia menegaskan dalam kondisi bugar menghadapi pertandingan nanti. 

"Pelatih Shin Tae Yong memberikan materi latihan pematangan taktik dan strategi kepada kami, seperti transisi, rotasi, hingga penyelesaian akhir," ujar penyerang Arema FC ini.

2. Modal bagus Indonesia

Ezra Walian sedang diapit dua pemain Afganistan saat Timnas Indonesia kalah dalam laga uji coba FIFA Match Day pada 16 November 2021. (pssi.org).

Shin memang cukup percaya diri Timnas Indonesia bisa berbicara banyak di Piala AFF kali ini. Terlebih,Timnas Indonesia sudah melakukan persiapan yang sangat serius. Penampilan para pemain pun dinilai terus berkembang usai kalah dari Afganistan (0-1), mereka selanjutnya bisa menang melawan Myanmar (4-1) dan Antalyaspor (4-0). 

Timnas Indonesia harus memulai start dengan bagus dalam dua laga awal, yakni melawan Kamboja dan Laos. Sebab, di atas kertas, kedua tim itu jadi lawan termudah skuad Garuda di Grup B. Selanjutnya, mereka akan bertemu lawan berat seperti Vietnam dan Malaysia.

Untuk mendapatkan tiket ke semifinal, butuh perjuangan keras dari Pasukan Merah Putih. Setidaknya, dua kemenangan di awal bisa membuat beban di pundak para pemain sedikit ringan. Sehingga, pada dua laga terakhir yang menentukan, mereka bisa tampil all out.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya