TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Karim Benzema Bikin Timnas Prancis Tidak Seimbang

Kritik kepada Benzema ini dilontarkan Giroud

instagram.com/karimbenzema

Jakarta, IDN Times - Sebuah kritik dilontarkan oleh Olivier Giroud buat Timnas Prancis. Menurutnya, ada sebuah ketidakseimbangan yang terjadi di tubuh tim nasional saat ini. Penyebabnya adalah kehadiran penyerang Real Madrid, Karim Benzema.

Setelah absen membela Timnas Prancis dalam waktu lama, pelatih Didier Deschamps, memutuskan untuk memanggil lagi Karim Benzema dalam gelaran Piala Eropa 2020. Kedatangan Benzema ini secara otomatis menggeser posisi Giroud sebagai penyerang inti Prancis.

Entah karena tempatnya terganti atau apa, Giroud bersuara hadirnya Benzema menghadirkan ketidakseimbangan. Hal inilah yang berujung kegagalan Prancis di Piala Eropa 2020.

Baca Juga: Karim Benzema adalah Momok buat Barcelona

1. Giroud sebut hadirnya Benzema ubah gaya main Prancis

Olivier Giroud dan Karim Benzema saat berseragam Timnas Prancis (eurosport.fr)

Meski mengaku tidak memiliki masalah dengan Benzema, Giroud menyebut datangnya eks penyerang Olympique Lyon itu membuat Prancis kudu menyesuaikan diri lagi. Dari sinilah, ketidakseimbangan tercipta dan berujung pada gagalnya Prancis di Piala Eropa 2020.

"Saya tidak punya masalah dengan Benzema. Tetapi kembalinya dia ke Timnas mengakibatkan ketidakseimbangan dari segi taktik dan kepada cara kami bermain. Hal itu tampak dalam beberapa pertandingan, dan terjadi cukup lama," ujar Giroud, dilansir Marca.

2. Semestinya Benzema dipanggil lebih awal

Karim Benzema dan Cristiano Ronaldo di Piala Eropa 2020 (Instagram.com/euro2020)

Meski mengkritik kehadiran Benzema, Giroud tetap mengakui rekannya striker yang hebat. Dia bahkan menyebut telah mengalami evolusi yang luar biasa di Real Madrid. Namun, untuk urusan Timnas, Giroud menyebut harusnya Benzema dipanggil lebih awal.

"Pemanggilan Benzema ini adalah inisiatif (Didier) Deschamps. Saya memahami ini, tetapi alangkah baiknya pemanggilan Benzema dilakukan lebih awal, sehingga pemain-pemain lain bisa melakukan penyesuaian," ujar Giroud.

Baca Juga: Mimpi Ballon d'Or Benzema yang Bisa Jadi Kenyataan

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya