TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Upaya Ultras Gresik United dan PT LIB Jaga Situasi Kondusif

Ultras Gresik United sudah berkonsolidasi dengan polisi

Gresik United vs Deltras Sidoarjo Rusuh (Dok.istimewa)

Jakarta, IDN Times - Ultras Gresik United dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) tidak tinggal diam pascakericuhan yang terjadi di Gelora Joko Samudro, Minggu (19/11/2023). Mereka melakukan berbagai upaya demi menjaga suasana kondusif.

Pada Senin (20/11/2023) siang, perwakilan Ultras Gresik United didampingi Presidium Nasional Suporter Sepakbola Indonesia (PN-SSI) Jawa Timur (Jatim) menyambangi Polres Gresik. Kunjungan ini disambut baik pihak kepolisian.

"Maksud kedatangan kami adalah untuk meminta maaf atas insiden yang terjadi kemarin. Kami memahami bahwa di insiden itu, polisi hanya bertugas untuk melakukan pengamanan," ujar Penasehat Ultras Gresik, Muhamad Muharom, dalam keterangan resmi.

Baca Juga: Ricuh Suporter Gresik dan Polisi Berakhir Damai

Baca Juga: 2 Alasan Polisi Lepaskan Gas Air Mata dalam Ricuh Suporter Gresik

1. Langkah-langkah konsolidasi akan dilakukan

Kondisi bagian stadion Gelora Joko Samudro, Gresik usai kericuhan para suporter Gresik United. (IDN Times/Ardiansyah Fajar)

Pria yang karib disapa Cak Tarom itu mengatakan, setelah kericuhan kemarin, pihak Ultras Gresik United dibantu PN-SSI Jatim akan melakukan langkah-langkah konsolidasi dengan kepolisian. Bagi oknum suporter yang terlibat, pihak Ultras Gresik United menyerahkan sepenuhnya ke kepolisian.

"Kami serahkan ke pihak yang berwenang untuk menjalankan proses hukum apabila ada oknum suporter yang terbukti menyebabkan kejadian ini. Kami yakin pihak kepolisian akan melakukan proses yang untuk menangani persoalan ini," ujar Cak Tarom.

Baca Juga: Polda Sebut 17 Orang Jadi Korban Luka dalam Kericuhan Suporter Gresik

2. LIB memohon semua pihak menjaga suasana agar kondusif

Dirut PT LIB, Ferry Paulus ketika menghadiri Kongres Biasa PSSI, Minggu (28/5/2023). (IDN Times/Tino).

Sementara itu, Direktur Utama (Dirut) PT LIB, Ferry Paulus, menyesalkan adanya kericuhan selepas laga Gresik United vs Deltras ini. Dia pun memohon komunikasi segera dilakukan pihak-pihak terkait demi menjaga agar suasana kondusif di Gresik.

"Kami akan sangat mendukung adanya upaya pertemuan dengan semua pihak agar semuanya kondusif. Kami akan selalu melakukan yang terbaik untuk menjaga kompetisi yang kita banggakan bersama,” ujar Ferry.

Baca Juga: Kronologi Rusuh di Gelora Joko Samudro Gresik Versi Polisi

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya