TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

3 Fakta Menarik Usai Arsenal Bantai West Ham

Arsenal cukur habis West Ham 6-0

Arsenal sikat West Ham 6-0, Minggu (11/2/2024). (premierleague.com).

Jakarta, IDN Times - Arsenal menggila kala melawat ke markas West Ham, London Stadium, dalam lanjutan Premier League musim 2023/24, Minggu (11/2/2024). The Gunners ganas dan menang telak dengan skor 6-0.

Gol-gol Arsenal lahir berkat aksi William Saliba (32'), Bukayo Saka (41', 63'), Gabriel Magalhaes (44'), Leandro Trossard (45+2'), dan Declan Rice (65'). Sedangkan, West Ham yang ditekan sepanjang laga tak mampu berbuat banyak.

Ternyata, kemenangan telak yang diraih tim besutan Mikel Arteta itu menghadirkan sejumlah fakta menarik. Dilansir Opta dan sumber lain, berikut IDN Times sajikan buat kamu.

1. Penampilan Arsenal yang paling moncer sejak 2011

Arsenal sikat West Ham 6-0, Minggu (11/2/2024). (premierleague.com).

Laga ini bisa dibilang performa terbaik Arsenal saat melakoni laga tandang, sejak 2011 lalu. Sebab, untuk pertama kalinya, Arsenal mampu unggul dengan margin empat gol di babak pertama.

Hal serupa pernah dicatat Arsenal saat melawat ke markas Newcastle United, pada Februari 2011 silam. Namun, kala itu, Arsenal kena prank karena Newcastle berhasil comeback dan menahan imbang, 4-4.

Baca Juga: Arsenal Hajar Tuan Rumah West Ham United 6 Gol Tanpa Balas

2. Odegaard catat rekor baru

Arsenal sikat West Ham 6-0, Minggu (11/2/2024). (premierleague.com).

Performa apik Arsenal tak lepas dari aksi Martin Odegaard di lini tengah. Odegaard sukses memberikan dua assist kepada Leandro Trossard dan Bukayo Saka.

Gelandang 25 tahun itu juga melepaskan 107 operan akurat dan membuat tujuh umpan kunci dalam laga ini. Sejauh ini, belum ada pemain Arsenal yang mencatat statistik tersebut sejak musim 2003/04.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya