Pada bursa transfer musim panas 2025, Arsenal menambal bek tengah baru sebagai strategi untuk membenahi struktur skuad yang sering mengganggu stabilitas tim. Cedera berkepanjangan yang dialami duo bek Th Gunners, William Saliba dan Gabriel Magalhaes, membuat Pelatih Mikel Arteta harus menambal lini belakang dengan pemain yang bukan spesialis posisi tersebut. Situasi tersebut menjadikan kabar kedatangan Cristhian Mosquera dari Valencia sebagai langkah taktis untuk memperkokoh lini pertahanan tim.
Arsenal memang memiliki barisan pertahanan terbaik di English Premier League (EPL) selama 2 musim terakhir. Tapi, perbedaan kualitas antara bek inti dan pelapis terlalu mencolok. Situasi ini terbukti krusial ketika tim kehilangan Gabriel Magalhaes pada akhir musim 2024/2025, di saat performa pertahanan dan efektivitas bola mati menurun drastis. Hal itulah yang melandasi transfer Mosquera bukan hanya perekrutan talenta muda, melainkan juga penambahan amunisi berpengalaman yang masih bisa berkembang pesat.