Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
ilustrasi stadion Chelsea, Stamford Bridge
ilustrasi stadion Chelsea, Stamford Bridge (unsplash.com/umbyandri)

Intinya sih...

  • Chelsea memecat Enzo Maresca dan merekrut Liam Rosenior sebagai penggantinya

  • Rosenior membawa Kalifa Cisse, Justin Walker, dan Ben Warner dari Strasbourg ke Chelsea sebagai asisten utama

  • Calum McFarlane dipromosikan dari Chelsea U-21, Ben Roberts bertugas sebagai pelatih kiper, dan Bernardo Cueva tetap menjadi pelatih bola mati

Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Chelsea mengambil keputusan besar dengan memecat Enzo Maresca pada 1 Januari 2026. Padahal, pria asal Italia tersebut berhasil membuat mereka kembali kompetitif. Maresca mempersembahkan trofi Liga Konferensi Eropa 2024/2025 dan Piala Dunia Antarklub 2025.

Manajemen The Blues lantas memilih Liam Rosenior sebagai pengganti Maresca. Mereka merekrut sosok berusia 41 tahun tersebut dari Strasbourg yang sama-sama dimiliki BlueCo. Rosenior mendapat kontrak sampai 2032 dan bakal menerima bantuan dari enam asisten utama. Siapa saja?

1. Liam Rosenior membawa Kalifa Cisse dari Strasbourg

Liam Rosenior mengajak Kalifa Cisse untuk membantunya di Chelsea. Cisse memang merupakan asisten Rosenior di Strasbourg pada 2024/2025. Sebelumnya, pria berpaspor Mali yang lahir di Prancis pada 9 Januari 1984 ini bekerja di Bristol City sebagai pemandu bakat pada 2019—2023 sekaligus asisten pada Oktober—November 2023.

Cisse tidak asing dengan sepak bola Inggris. Saat aktif bermain, mantan bek tengah ini pernah membela Reading pada 2007—2010, Bristol pada 2010—2012, dan Derby County pada 2013—2014. Pertemuan pertama Cisse dengan Rosenior terjadi di Reading. Mereka merupakan rekan setim.

2. Liam Rosenior juga memboyong Justin Walker dari Strasbourg

Selain Kalifa Cisse, Liam Rosenior juga memboyong Justin Walker dari Strasbourg. Pria asli Inggris berusia 50 tahun ini merupakan orang kepercayaan utama Rosenior. Sebab, sebelum di Strasbourg, Walker juga menjadi asisten Rosenior ketika menukangi Hull City pada 2022—2024.  

Walker dan Rosenior mulai berinteraksi di Derby County. Walker bertugas sebagai pelatih di akademi pada 2018—2020 dan pelatih pengembangan pemain pada 2020—2022. Sementara itu, Rosenior menjadi pelatih individu pada 2019—2021, asisten pada 2021—2022, dan pelatih interim pada Juli—September 2022.

3. Liam Rosenior juga membawa Ben Warner dari Strasbourg sebagai analis

Ben Warner menjadi satu orang lain yang mengikuti jejak Liam Rosenior ke Chelsea dari Strasbourg. Pria asli Inggris berusia 32 tahun itu bertugas sebagai analis. Warner memang ahli di bidang ini sepanjang karier kepelatihannya sejak 2013.

Sebelum Strasbourg, Warner juga merupakan analis Rosenior di Derby County pada Juli—September 2022 dan Hull City pada 2022—2024. Ia bahkan menjadi analis untuk Justin Walker di Derby County U-18 pada 2017—2019. Warner memulai kariernya sebagai analis di Nottingham Forest.

4. Calum McFarlane promosi dari Chelsea U-21 untuk membantu Liam Rosenior di tim utama

Chelsea memecat Enzo Maresca pada 1 Januari 2026 dan mengumumkan kedatangan Liam Rosenior 7 hari berselang. Mereka bertanding dua kali selama periode tanpa pelatih tersebut. Manajemen lantas menungaskan Calum McFarlane untuk memimpin skuad. Pria asli Inggris berusia 40 tahun ini merupakan pelatih tim U-21. Hasilnya, MacFarlane hanya bisa membuat Chelsea imbang 1-1 melawan Manchester City dan kalah 1-2 dari Fulham.

Terlepas dari hasil yang tidak memuaskan, Chelsea memilih McFarlane sebagai salah satu asisten Rosenior. Tanggung jawabnya sebagai pelatih tim U-21 kini diemban Harry Hudson. McFarlane baru bergabung dengan akademi Chelsea pada musim panas 2025. Sebelumnya, ia bekerja di level yang sama di Southampton pada 2023—2025 dan Manchester City pada 2020—2023. McFarlane pernah menjadi kepala pelatih di Croydon pada 2018—2020 setelah sebelumnya menjadi asisten sejak 2017.

5. Ben Roberts bertugas sebagai pelatih kiper

Ben Roberts menjadi orang yang akan menjalankan tugas pelatih kiper Chelsea pada era Liam Rosenior. Pria asli Inggris berusia 50 tahun ini bukanlah sosok baru di Stamford Bridge. Ia memegang peran yang sama pada 2022—2023. Setelahnya, manajemen memberinya jabatan kepala koordinator kiper hingga akhirnya kembali menjadi pelatih kiper mulai Januari 2026 ini.

Sebelum Chelsea, Roberts bekerja sebagai pelatih kiper di Yeovil Town pada 2009—2010, Charlton Athletic pada 2010—2015, dan Brighton & Hove Albion pada 2015—2022. Sebelum menjadi pelatih, Roberts aktif sebagai pemain sejak 1992. Ia memperkuat hingga delapan klub, tetapi hanya membuat sebelas penampilan di English Premier League.

6. Bernardo Cueva tetap menjadi pelatih bola mati

Bernardo Cueva menjadi satu asisten utama terakhir Liam Rosenior di Chelsea. Namun, seperti Calum McFarlane dan Ben Roberts, pria asal Meksiko berusia 38 tahun ini bukan sosok baru. Ia sudah bekerja di klub sejak 2024 ketika Chelsea menunjuk Enzo Maresca sebagai pelatih.

Cueva akan tetap menjalankan tugas sebagai pelatih bola mati. Ia memang ahli di bidang ini. Sebelumnya, Cueva menjalankan tugas yang sama di Deportivo Guadalajara pada 2017—2020, Brentford pada 2020—2024, dan Timnas Norwegia pada 2021—2024.

Enzo Maresca cukup mampu membuat Chelsea stabil. Namun, mereka berpisah setelah Maresca dan manajemen dilaporkan mengalami konflik. Klub pun kembali memulai perjalanan baru bersama Rosenior. Ia akan mendapat bantuan dari enam nama di atas untuk meraih kejayaan sekaligus keharmonisan yang langgeng.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team