Jakarta, IDN Times - Ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Bernadine Anindya Wardana, merasa Indonesia Masters 2026 memiliki arti lebih. Tidak cuma sekadar mentas, mereka ingin mengukur diri lewat ajang ini.
Dejan/Bernadine mengawali Indonesia Masters 2026 dengan hasil positif. Bersua wakil Malaysia, Jimmy Wong/Lai Pei Jing dalam babak 32 besar, mereka menang dua game langsung, 21-10, 21-17 di Istora Senayan, Rabu (21/1/2026).
