Jakarta, IDN Times - Pelatih Persija Jakarta, Mauricio Souza, mengamini kualitas yang dimiliki pemainnya, Dony Tri Pamungkas. Hal itu seiring pujian yang diberikan pelatih Timnas Indonesia, John Herdman.
Herdman memberikan apresiasi kepada Dony Tri, selepas menyaksikan langsung laga Persija lawan Madura United di Gelora Bung Karno (GBK), Jumat (23/1/2026). Alih-alih membantah, Souza memiliki pendapat serupa.
