Jakarta, IDN Times - Ketua Umum PSSI Erick Thohir angkat suara terkait kritik keras yang dilontarkan kapten PSM Makassar, Yuran Fernandes. Erick juga meresponsnya dengan keras.
Yuran sempat meluapkan keresahannya terhadap sepak bola Indonesia usai PSM dibungkam PSS Sleman dengan skor 1-3 dalam lanjutan Liga 1 2024/25 pada 3 Mei 2025. Bek 30 tahun itu menyoroti soal profesionalisme dan dugaan korupsi dalam sepak bola di Tanah Air.